Netizen Ramai Usulkan Pak Raden Jadi Pahlawan Budaya
Selasa, 3 November 2015 - 17:58 WIB
Sumber :
- Dok Galeri Indonesia Kaya
VIVA.co.id
- Laman Change.org berperan sebagai corong masyarakat untuk menyuarakan sesuatu. Kali ini, netizen beramai-ramai mengusulkan Pak Raden dijadikan pahlawan budaya.
Seperti diketahui, pekan lalu, Indonesia diselimuti duka setelah meninggalnya tokoh Pak Raden yang diperankan oleh Drs Suyadi. Sosok yang dikenal dengan kumis tebal melintang itu memberikan kesan tersendiri bagi masyarakat Indonesia melalui serial boneka Si Unyil.
Baca Juga :
Asyik, Unyil Reborn Akan Tayang Juli 2016
Seperti diketahui, pekan lalu, Indonesia diselimuti duka setelah meninggalnya tokoh Pak Raden yang diperankan oleh Drs Suyadi. Sosok yang dikenal dengan kumis tebal melintang itu memberikan kesan tersendiri bagi masyarakat Indonesia melalui serial boneka Si Unyil.
Berkat karyanya itu, kisah si Unyil beserta dongeng-dongengnya melekat di hati anak-anak Indonesia. Penuturan Pak Raden kerap berisi edukasi bagi anak-anak di masanya. Untuk menghargai jasanya tersebut, netizen pun mengusulkan Pak Raden sebagai tokoh budaya.
Petisi yang berjudul 'Jadikan Pak Raden (Drs Suyudi) sebagai Pahlawan Budaya' itu mendapat respon yang positif. Petisi yang dibuat oleh Saya Indonesia, sebuah LSM yang berlokasi di Sanur, Bali, hingga sore ini mendapatkan sekitar 5.800 tandatangan netizen.
Berdasarkan keterangan tertulisnya, Selasa, 3 November 2015, petisi ini muncul untuk mendesak Menteri Sosial memberi gelar Pahlawan Budaya kepada Pak Raden sebagai penghargaan jasanya mendidik bangsa.
Berikut kutipan petisinya di www.change.org/PakRaden
Sepak terjang Drs. Suyudi atau lebih dikenal dengan sebutan Pak Raden di dalam karyanya, yaitu Serial SI UNYIL, telah melegenda. Beliau melalui serial Si UNYIL berusaha mendidik bangsa dan karenanya beliau pantas untuk diberi gelar Pahlawan Budaya. Hal ini juga disampaikan oleh budayawan Jajang C. Noer dalam kalimatnya yang menyatakan beliau sebagai pahlawan budaya karena karya-karyanya bisa mengubah hidup orang banyak. Mari kita semua dukung beliau menjadi Pahlawan Budaya. Berikan dukungan anda semua sebagai bentuk perhatian kepada beliau karena Si Unyil secara tidak langsung menjadi bagian dari proses tumbuh kita. #pakradenpahlawanbudaya
.
Nada-nada satu suara pun digemakan oleh netizen menyikapi petisi online itu. Seperti yang dituliskan oleh Aisyah Darojati bahwa ia ingin berterima kasih kepada Pak Raden atas jasa dan dedikasi beliau sepanjang hidupnya untuk mendidik anak-anak bangsa.
"Beliau lebih dari layak dinobatkan menjadi pahlawan budaya. Generasi setelah kita pun perlu tahu, pernah ada sosok bersahaja namun begitu berjasa seperti beliau," ujarnya.
“Saya suka Si Unyil sejak kecil. Masa kecil saya bahagia karena serial Si Unyil. Pak Raden membuat kami ceria di masa kanak-kanak," kata Adirama Putu, pendukung petisi.
“Pesan moral dari serial Unyil sudah sulit ditemukan pada film anak-anak yang ada di tv nasional saat ini," ungkap Jemmy Yulia.
Baca Juga :
Halaman Selanjutnya
Berkat karyanya itu, kisah si Unyil beserta dongeng-dongengnya melekat di hati anak-anak Indonesia. Penuturan Pak Raden kerap berisi edukasi bagi anak-anak di masanya. Untuk menghargai jasanya tersebut, netizen pun mengusulkan Pak Raden sebagai tokoh budaya.