440 Ribu Kicauan #RI70 di Hari Kemerdekaan

Twitter sambut HUT RI 70
Sumber :
  • VIVA.co.id/Agus Tri Haryanto
VIVA.co.id
Kasusnya Masuk Persidangan, 5 Profesor Siap Bela Ongen
- Kemerdekaan Indonesia ke-70 telah berlalu. Namun, euforia perayaan hari bersejarah tersebut masih terasa hingga hari ini, Selasa 18 Agustus 2015. Seperti yang terjadi di Twitter.

Twitter Kenalkan Fitur Timeline Baru

Sebelumnya, media sosial 140 karakter itu membuat sebuah gerakan "Nyalakan Indonesia" kepada pengguna Twitter dengan menuliskan tagar #RI70 dan. Tujuannya, sebagai simbolis dalam menyemarakkan hari ulang tahun Indonesia.
Curhat di Twitter, Striker Everton Malah Kena Bully


Dari keterangan tertulis hari ini, Twitter yang berperan sebagai platform yang terhubung secara
real-time
dan transparan, mencatat tagar yang dibuat oleh mereka berhasil menjadi
trending topic
nomor satu di Indonesia, tepatnya di hari kemerdekaan.


Twitter mengklaim
trending topic
itu karena ada 440 ribu kicauan menggunakan tagar #RI70 di saat yang bersamaan, sehingga menjadi topik yang banyak diperbincangkan.


Bahkan, disebutkan percakapan dengan menggunakan #RI70 di Twitter, sudah terasa sejak minggu lalu. Namun, mengalami puncaknya pada pukul 10.00 WIB, sesaat menjelang pengibaran bendera merah putih di Istana Merdeka.


Partnership
Manager Twitter Indonesia, Teguh Wicaksono, mengatakan bahwa pihaknya bangga telah berpartisipasi pada hari bersejarah Indonesia, menghubungkan pengguna Tanah Air yang tersebar dari Sabang hingga Merauke.


"Kita telah menunjukkan kekuatan dari gerakan ini dengan berbagi momen perayaan #RI70 dari seluruh penjuru Nusantara melalui real time, agar seluruh dunia melihat keindahan dan keragaman bumi pertiwi," ujar Teguh. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya