Miris! Pengendara Disabilitas Ugal-ugalan di Jalan demi Konten TikTok

Viral, Pengendara Disabilitas Ugal-ugalan di Jalan Trenggalek, Jawa Timur.
Sumber :
  • Istimewa

Trenggalek, VIVA – Seorang pengendara sepeda motor disabilitas melakukan aksi ugal-ugalan saat berkendara di wilayah Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur.

Aksi ugal-ugalan tersebut dilakukan pada malam hari menggunakan sepeda motor roda tiga khusus untuk penyandang disabilitas. Pengendara juga tampak tidak menggunakan helm.

Hal tersebut diketahui melalui unggahan video akun Instagram Satlantas Polres Trenggalek yang dibagikan pada Sabtu, 28 September 2024 lalu.

Setelah aksinya diketahui petugas, anggota Polres Trenggalek pun langsung mendatangi rumah pengendara disabilitas tersebut.

Di kediaman pelaku, petugas memberikan nasihat dan peringatan agar pengendara disabilitas itu tidak mengulangi aksi berbahayanya.

Sampean kan disabilitas, kamu nggak minta diperhatikan pun, orang pasti perhatikan. Kalau terjadi kecelakaan bagaimana? Nggak apa-apa mungkin kalau sampean yang mengalami, tapi kalau orang lain yang berdampak gimana kan kasihan,” ucap salah seorang polisi saat menegur pelaku, dilihat VIVA Selasa, 1 Oktober 2024.

Pengendara disabilitas yang diketahui bernama Cak Met itu sengaja merekam aksi ugal-ugalan di jalan hanya untuk keperluan konten media sosial TikTok.

LSPR Bareng Pemerintah Jepang Luncurkan Buku Hasil Penelitian Disabilitas di ASEAN

Sontak video tersebut pun ramai mendapat berbagai reaksi dari warganet. Tidak sedikit yang mengecam aksinya lantaran dapat membahayakan orang lain.

“Motornya roda tiga dipakai zigzag di jalan ngeri banget woy,” komentar salah seorang warganet.

17 Venue untuk 20 Cabor Disiapkan untuk Peparnas XVII di Solo

“Aku pernah liat orang ini dua kali ketemu memang tingkahnya rada rada yah. Maksudnya kalau udh begitu jgn petakillan mas broo. Cuman demi konten donk tanpa fikir panjang,” kata warganet.

OJK Minta Pelaku Usaha Jasa Keuangan Permudah Akses Bagi Penyandang Disabilitas

“Ayopak ditindak aja, jangan dikasihani, dia saja tidak peduli sama kondisinya,” timpal warganet.

“Biarin aja pak mungkin dia ingin mendekatkan diri kepada Tuhan,” celetuk warganet.

Minggu Sehat CFD Bersama Teman Disabilitas

Langkah Kecil, Semangat Besar, Penyintas Stroke dalam CFD

Selain menjadi ajang silaturahmi, kegiatan Jalan Sehat ini juga sekaligus menjadi kampanye peduli stroke, yang bertujuan meningkatkan kesadaran masyarakat.

img_title
VIVA.co.id
30 September 2024