'Pemimpin Rambut Putih' Sowan ke Jokowi di Istana Negara Pagi Ini

Presiden Jokowi.
Sumber :
  • Youtube Sekretariat Presiden

VIVA Tekno – Presiden Joko Widodo (Jokowi) akan menerima kedatangan 'pemimpin rambut putih' di Istana Negara, Jakarta Pusat, pada Rabu pagi ini, 17 April 2024.

Yang dimaksud adalah Kepala Eksekutif Apple, Tim Cook. Ia dijadwalkan sowan ke Jokowi pada pukul 09.30 WIB dengan didampingi oleh Menteri Komunikasi dan Informatika (Menkominfo) Budi Arie Setiadi.

"Benar. Dia (Tim Cook) akan diterima Bapak Presiden (Jokowi) di Istana Negara jam 09.30 WIB besok (hari ini)," katanya, Selasa, 16 April 2024.

Dalam pertemuan tersebut, lanjut Menkominfo, akan dibahas peluang investasi Apple di Indonesia yang penting bagi ekosistem kemajuan teknologi global.

Meski begitu, Budi Arie enggan membahas detailnya seperti apa. Dirinya hanya bilang tunggu setelah Presiden Joko Widodo dan Kepala Eksekutif Apple Tim Cook bertemu.

"Detailnya nanti tunggu setelah pertemuan. Intinya, bagus untuk Indonesia karena negara kita menjadi bagian penting dari ekosistem kemajuan teknologi," jelas dia.

Tim Cook dan Apple Vision Pro.

Photo :
  • MacRumors

Jokowi Turun Gunung Bantu Menangkan RK-Suswono, Loyalis Anies: Gak Ngaruh!

Tim Cook dan Apple Vision Pro.

Photo :
Usai bertemu Jokowi, Tim Cook diagendakan menuju ke Bali untuk meresmikan
Bos Sriwijaya Air Ditahan Kejagung, Jokowi Sampai Turun Gunung Bantu RK-Suswono
Apple Developer Academy
. Saat ini, Apple sudah memiliki tiga Apple Developer Academy di Indonesia yaitu Sidoarjo, Batam, dan Tangerang Selatan, Banten.
Sikap Pramono Anung Soal Jokowi Lebih Memilih Mendukung Ridwan Kamil di Pilkada Jakarta

Apple Developer Academy adalah pusat pelatihan bagi pengembang aplikasi untuk iOS, sistem operasi perangkat Apple seperti iPhone dan iPad.

Investasi jutaan dolar AS Apple untuk pembangunan Apple Developer Academy di Indonesia dilakukan demi memenuhi regulasi konten lokal (tingkat komponen dalam negeri/TKDN) iPhone.

Pemerintah Indonesia mewajibkan semua HP berteknologi 4G yang dipasarkan di Indonesia untuk memenuhi konten lokal baik secara komponen (manufaktur) maupun piranti lunak (software).

Apple menggunakan jalur khusus, yaitu pemenuhan TKDN lewat investasi. Oleh karena itu, iPhone kini adalah satu-satunya HP impor yang boleh beredar di Indonesia.

Jokowi dan pasangan calon Respati-Astrid blusukan di sekitar lokasi proyek pembangunan rel layang Simpang Joglo, Kadipiro, Solo.

Lagi, Jokowi Endorse Paslon Respati-Astrid dengan Blusukan di Proyek Rel Layang Warisan Gibran

Jokowi bilang suatu program mesti berkelanjutan. Jangan ganti pemimpin lalu programnya berhenti.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024