Keberhasilan Transformasi Digital Ditentukan oleh Beberapa Hal
- dynamicCIO.com
VIVA Tekno – Digitalisasi diyakini dapat membantu meningkatkan kualitas pendidikan dan manajemen sekolah. Namun, untuk melakukannya, sekolah membutuhkan solusi digital yang tepat dan terintegrasi.
Perkembangan teknologi yang semakin pesat dibarengi dengan cepatnya adopsi pengguna, terutama usia yang semakin muda, mendorong semua sektor melakukan transformasi digital, termasuk pendidikan.
Keberhasilan transformasi digital pendidikan ditentukan oleh beberapa hal, seperti ketersediaan sumber daya manusia (SDM) hingga dukungan teknologi. Telkom Indonesia melalui Indibiz menghadirkan solusi untuk pendidikan melalui layanan manajamen sekolah.
"Layanan manajemen sekolah yang kami punya bernama Indibiz Sekolah. Solusi ini bisa membantu sekolah go digital, terutama dalam menyambut semester genap," kata Vice President Enterprise Business Orchestration Telkom Iwan Rusdarmono, Senin, 18 Desember 2023.
Solusi Indibiz Sekolah membantu pengelola sekolah, kampus, dan lembaga pendidikan dengan kemudahan mengelola administrasi, absensi, ujian, tugas, penilaian, laporan, dan lainnya secara digital. Solusi-solusi ini dapat membantu sekolah meningkatkan visibilitas, reputasi, dan kinerja sekolah di internet.
"Jadi, para pengelola sekolah akan sangat dimudahkan dalam tata kelola karena semua data dan arsip tersimpan secara digital. Kebutuhan untuk mencetak dokumen pun sangat sedikit," jelasnya.
Ada setidaknya 25 produk dan layanan digital turunan yang bisa dimanfaatkan sekolah untuk meningkatkan kualitas penyelenggaraan pendidikannya. Layanan tersebut mulai dari sistem manajemen pengelolaan gedung/fasilitas, administrasi, arsip dokumen, penilaian, dan masih banyak sistem digital lainnya yang bisa digunakan.
Tidak hanya sistem manajemen, Indibiz Sekolah juga memiliki banyak akses pendidikan kursus dan pelatihan online tidak hanya untuk murid tapi juga bisa dimanfaatkan oleh tenaga pengajar agar kurikulum pendidikan tetap relevan dengan situasi terkini.
Beberapa fitur andalan Indibiz Sekolah yang dapat dimanfaatkan. Pertama, dapat mengakses berbagai kursus digital yang relevan dengan kebutuhan sekolah, seperti digital marketing, desain grafis, manajemen proyek, dan analisis data.
Kedua, mendapatkan sertifikat kursus yang dapat menjadi bukti kompetensi di bidang yang dipelajari. Ketiga, mengikuti kursus secara fleksibel sesuai dengan waktu dan tempat yang diinginkan.
Keempat, berinteraksi langsung dengan instruktur dan peserta kursus lainnya melalui fitur diskusi yang tersedia di platform manajemen sekolah. Kelima, bisa mengelola administrasi, absensi, ujian, tugas, penilaian, dan laporan dengan menggunakan solusi digital pendidikan yang ditawarkan manajemen sekolah.
Keenam, meningkatkan visibilitas, reputasi, dan kinerja sekolah di internet dengan menggunakan solusi digital pendidikan dalam membuat website, manajemen media sosial, serta optimasi SEO untuk sekolah.