Membidik Nasabah Premium Lewat Dana Pendidikan

Ilustrasi pendidikan.
Sumber :
  • vstory

VIVA Tekno – Data terbaru dari Institut Statistik UNESCO melaporkan sebanyak 59.224 siswa Indonesia melanjutkan pendidikan di luar negeri. Jumlah ini diperkirakan terus meningkat setiap tahunnya.

Endeavor Ungkap RI Berpotensi Jadi Pusat Inovasi Pasar Negara Berkembang

Sedangkan laporan World Education News pada 2021 menyatakan bahwa Indonesia menempati peringkat ke-22 di seluruh dunia sebagai negara yang mengirim pelajar untuk kuliah di luar negeri.

Merespons tingginya angka tersebut, Bank QNB Indonesia memperkenalkan Program First Starter, solusi kemudahan dalam merencanakan masa depan keuangan keluarga serta pendidikan anak.

Inovasi yang Menggabungkan Estetika dan Fungsionalitas

Ilustrasi Pendidikan (Sumber: Pixabay)

Photo :
  • vstory

Program ini dihadirkan sebagai jawaban atas tingginya minat keluarga Indonesia dalam melanjutkan pendidikan tinggi ke luar negeri.

Genjot Inovasi Bagi Konsumen, Unilever Indonesia Fokus 3 Hal Ini

Biaya pendidikan yang terus meningkat membuat perencanaan keuangan dan persiapan yang matang menjadi faktor sangat penting.

"Ambisi kami menjadi mitra bagi nasabah. Lebih dari sekadar menyediakan layanan perbankan, kami akan terus berinovasi dalam mendampingi nasabah untuk memiliki strategi keuangan sehingga dapat meminimalisir terjadinya risiko-risiko di masa depan," kata Direktur Utama Bank QNB Indonesia Haryanto Suganda.

Program First Starter ditujukan bagi nasabah QNB First yang memiliki anak berusia 17-30 tahun. QNB secara eksklusif menawarkan education privilege, yaitu pelayanan konsultasi edukasi di luar negeri bersama konsultan pendidikan ternama serta membantu proses perencanaan keuangan efektif untuk mempersiapkan dana pendidikan.

Peserta program juga akan mendapatkan berbagai banking privilege yang sama dengan orangtua mereka, seperti Relationship Manager (RM), akses terhadap layanan perbankan premium, bebas biaya layanan QNB First, serta lifestyle privilege seperti airport transfer-lounge-handling, tiket nonton bioskop eksklusif, serta paket medical check-up.

Program First Starter didukung oleh mitra-mitra strategis seperti PT Asuransi Allianz Life Indonesia, PT Batavia Prosperindo Aset Manajemen, PT Syailendra Capital, PT Crimson Edukasi Indonesia, dan PT IDP Consulting Indonesia.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya