TikTok Uji Coba Unggahan Berdurasi 15 Menit

Ilustrasi TikTok.
Sumber :
  • Istimewa.

VIVA Tekno – TikTok tengah melakukan uji coba untuk memungkinkan unggahan video hingga durasi 15 menit. Seperti yang diberitakan oleh Tech Crunch, perusahaan ini menguji fitur baru pada beberapa wilayah dengan kelompok tertentu, meskipun detail spesifik belum diberikan. Dengan fitur ini, batas unggah meningkat dari sebelumnya yang hanya 10 menit menjadi 15 menit.

Kisah Gunawan Sadbor Berpenghasilan Ratusan Juta dari Tiktok, Ternyata Awalnya Cuma...

Ilustrasi TikTok

Photo :
  • Pixabay

Konsultan media sosial, Matt Navarra, menjadi orang pertama yang memperhatikan hal ini dan ia membagikan tangkapan layar tentang pesan yang diterima oleh pengguna dengan akses fitur baru. Berdasarkan informasi ini, video lebih panjang dapat diunggah melalui aplikasi atau desktop.

Klarifikasi Gunawan Sadbor Dituding Promosi Judi Online

Meski dikenal sebagai platform video pendek, TikTok mulai merambah ke konten durasi yang lebih panjang. Mereka telah meningkatkan batas unggahan dari awalnya hanya 15 detik menjadi 60 detik, kemudian 3 menit, dan 10 menit pada Februari 2022.

Dengan durasi yang lebih panjang, kreator konten memiliki lebih banyak ruang untuk berbagai jenis konten, seperti tutorial, konten pendidikan, atau sketsa komedi. Sebelumnya, untuk video yang lebih dari 10 menit, kreator biasanya akan membuat video lanjutan dengan label "Bagian 2".

Diduga Hina Nabi Muhammad, YouTuber Agatha of Palermo Dipolisikan

Langkah ini menunjukkan TikTok ingin bersaing lebih erat dengan YouTube, yang dikenal dengan konten berdurasi panjang. Sementara TikTok dikenal dengan konten pendeknya, YouTube telah mencoba memperpendek konten dengan fitur Shorts.

Selain itu, TikTok juga menguji fitur layar horizontal penuh, menyerupai tampilan YouTube. Namun, meskipun ada perubahan ini, inti dari TikTok adalah konten pendek dan menghibur. 

Ilustrasi media sosial

Photo :
  • Pixabay

Tidak semua pengguna mungkin menyukai konten berdurasi panjang. Fitur baru yang memungkinkan percepatan video dengan menekan sisi kanan menunjukkan bahwa TikTok tetap mempertimbangkan preferensi pengguna untuk konten yang lebih singkat.

Jika nanti TikTok resmi menambah durasi video, maka ini akan menjadi persaingan ketat antara TikTok dan YouTube. Kalau kamu lebih suka video pendek atau video berdurasi panjang?

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya