Mudah! Begini Cara Hapus Saluran atau Channels di WhatsApp

Channels WhatsApp
Sumber :
  • META

VIVA Tekno – Beberapa waktu lalu, WhatsApp baru saja mengeluarkan salah satu fitur terbaru di WhatsApp, yaitu Channels atau Saluran. Apa itu Channels atau Saluran di WhatsApp?

Transkrip Pesan Suara Bisa dari WhatsApp

Dalam postingan blog yang mengumumkan fitur baru tersebut, WhatsApp mengatakan bahwa Channels akan menjadi alat siaran satu arah.

Artinya, kamu hanya dapat menelusuri pesan dari pengguna lain, namun tidak dapat membalasnya. WhatsApp akan memiliki direktori saluran yang dapat dicari untuk memudahkan pengguna memilih Channels yang akan diikuti.

Komdigi Surati Google, Meta, hingga TikTok untuk Blokir 'Keyword' Judi Online

Direktori ini akan memungkinkan pengguna menemukan saluran yang berkaitan dengan hobi mereka, tim olahraga, kabar terbaru dari otoritas setempat, dan banyak lagi.

Selain itu, pengguna dapat memilih untuk bergabung dengan Channels WhatsApp melalui tautan undangan yang dibagikan dalam obrolan, email, atau diposting di internet.

Istana Sebut Pelapor ke Layanan "Lapor Mas Wapres" via WhatsApp Banyak yang Iseng

WhatsApp.

Photo :
  • Techjaja

WhatsApp mengklaim bahwa Channels akan menjadi “layanan siaran paling pribadi yang tersedia,” dan akan melindungi informasi pribadi admin dan pengikut mereka.

Nomor telepon atau foto profil keduanya tidak akan ditampilkan satu sama lain, dan admin juga tidak akan diberitahu tentang saluran lain yang menjadi langganan pengikut mereka.

Kini, yang menjadi banyak pertanyaan adalah: Bagaimana cara menghapus Channels Whatsapp? Sebelum menghapus, ini beberapa hal penting yang harus kamu ingat sebelum menghapus Channles WhatsApp:

- Penghapusan channels akan bersifat permanen. Jika kamu menghapusnya, maka kamu tidak akan dapat memperbaruinya lagi.

- Pengikut Channels kamu masih dapat melihat pembaruan lama hingga 30 hari.

- Saluran kamu tidak akan terlihat di daftar Channels pada hasil Penelusur

- Non-pengikut (misalnya hanya viewers) tidak lagi dapat melihat saluran atau pembaruan kamu. Mereka tidak akan dapat lagi menemukan saluran kamu dalam penelusuran. Orang baru tidak dapat lagi mengikuti saluran kamu, dan tautan berbagi kamu tidak akan berfungsi.

Channels WhatsApp

Photo :
  • META

Inilah cara menghapus Channel WhatsApp:

1. Buka Saluran WhatsApp kamu di ponsel.

2. Klik Nama Saluran di bagian atas.

3. Sekarang, klik tombol Hapus Saluran.

4. Pada layar konfirmasi, ketuk tombol Hapus.

5. Kamu perlu konfirmasi dengan nomor WhatsApp kamu untuk menghapus saluran. Masukkan nomor WhatsApp dan klik tombol Hapus.

6. Jika sudah terverifikasi, kamu akan mendapatkan pesan sukses yang menyatakan bahwa “Kamu telah menghapus saluran kamu” di bagian Pembaruan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya