Semangka Berhasil Tumbuh di Tempat Terdingin di Bumi

Ilustrasi buah semangka yang manis
Sumber :
  • U-Report

VIVA Tekno – Ilmuwan Rusia berhasil membudidayakan semangka di tempat terdingin di planet ini - di stasiun Antartika Vostok - menggunakan teknologi panoponik atau tanpa tanah, menurut pengumuman Institut Riset Arktik dan Antartika Rusia (AARI).

Eks Panglima Tempur Ukraina: Perang Dunia III Telah Dimulai!

"Ilmuwan Ekspedisi Antartika Rusia ke-68 dari Institut Penelitian Arktik dan Antartika, bersama dengan rekan mereka dari Institut Penelitian Agrofisik dan Institut Masalah Biomedis dari Akademi Ilmu Pengetahuan Rusia, berhasil menyelesaikan percobaan pertama tentang menanam semangka di stasiun Antartika Vostok — tempat terdingin di Bumi," kata AARI dalam sebuah pernyataan.

Penjelajah kutub berhasil menumbuhkan delapan semangka matang dan manis dalam 103 hari menggunakan teknologi panoponik tanpa tanah.

Puluhan Tewas, Rusia Bom Kota Timur Ukraina dengan Rudal Balistik Antarbenua

“Terlepas dari minat ilmiah dan manfaat praktis langsung dalam bentuk sayuran segar, beri, dan rempah-rempah, proyek bersama kami memiliki sejumlah keunggulan tambahan yang penting," katanya.

Dataran Tinggi Antartika Timur.

Photo :
  • Wayne/Adobe
Hadirkan Inovasi Teknologi Terkini, Ratusan Perusahaan Hadir di Jade 2024

Direktur AARI Alexander Makarov mengatakan, rumah kaca di stasiun memiliki efek positif yang menghabiskan berbulan-bulan sebagai kelompok terisolasi, dalam kondisi malam kutub, suhu rendah dan ruang hidup terbatas.
 
Institut juga mengumumkan rencana untuk mengembangkan teknologi menanam blackberry, blueberry, dan stroberi di Antartika, menurut situs Sputnik Globe, Selasa, 1 Agustus 2023.

Eksperimen menanam tanaman sayuran di stasiun Vostok berjudul 'Rastenia' (tanaman dalam bahasa Rusia) ini telah berlangsung sejak Februari 2020. Musim lalu, penjelajah kutub Rusia menanam sekitar 62 pon tomat dan 20 pon lada.

Salah satu tujuan dari percobaan ini adalah untuk menguji teknologi penanaman tanaman untuk pangkalan di Bulan.
Vostok adalah satu-satunya stasiun pedalaman Rusia sepanjang tahun di Antartika. Pada Juli 1983, wilayah mencatat suhu udara terendah di planet – minus 89,2 derajat Celcius (negatif 128,5 derajat Fahrenheit).

VIVA Militer: Serangan udara militer Ukraina di Oblast Kursk, Rusia

Rudal Storm Shadow Hantam Kursk, Jenderal Rusia Mati di Ruang Bawah Tanah

Ini adalah pertama kalinya Ukraina menggunakan rudal buatan Inggris.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024