Mengejutkan, Dokter Richard Lee Pindah Lapak Live Streaming Ke Shopee Live Dapat Omzet Lebih Besar

dr. Richard Lee, MARS, AAAM.
Sumber :
  • Instagram @dr.richard_lee

VIVA – Dokter Richard Lee selama ini dikenal bukan hanya sebagai dokter kecantikan tetapi juga seorang konten kreator yang kerap memberi edukasi ke masyarakat melalui konten video di channel YouTube-nya. Pria kelahiran Medan ini ternyata merupakan dokter pilihan artis ibukota, dan kepala dokter dari Klinik Kecantikan Athena yang sudah memiliki banyak cabang di Indonesia. Dr. Richard Lee kini kembali gemparkan media sosial dengan postingan misterius yang di post di akun instagram Lambe Turah @lambe_turah. Netizen kembali dibikin heboh karena terkejut dan khawatir akan isu apalagi yang akan menghampiri kehidupan dr. Richard yang penuh sensasi.

Pebisnis Harus Melakukan ini! Rahasia Sukses di Dunia Digital: Visual Search, Revolusi Microblogging

Ket. Photo: Post IG @lambe_turah

Momen Kocak Penjual Kain Kafan saat Live Shopping di TikTok, Atta dan Aurel Ikut Jualan!

Ket. Photo: Post IG @dr.richard_lee

11.11 Big Sale Dorong Peningkatan Produk Terjual Hingga 7,5 Kali Lipat di Shopee Live

Namun, dr. Richard juga menanggapi post Lambe tersebut dengan kembali memposting ulang konten yang disertai dengan permintaan akan dukungan dari teman-teman dan followersnya.

“Demi kelancaran proses, saya belum bisa menjawab teman-teman terkait berita ini. Saya minta maaf. Saya hanya harap proses kali ini berjalan lancar.” mengutip caption dr. Richard Lee dari unggahannya di akun Instagram @dr.richard_lee kemarin pada Rabu, 26 Juli. Diketahui bahwa dalam foto yang beredar, dr. Richard sedang menggunakan sebuah rompi orange dan membawa kardus yang berisikan barang-barang seperti akan berpindah ke suatu tempat. Berbagai komen netizen yang menanyakan keadaan dan banyak yang meminta dr. Richard untuk segera klarifikasi sehingga memenuhi kolom komentar post tersebut.

Berselang sehari, dr. Richard kembali mem-posting video di instagramnya yang viral karena beliau akhirnya memberikan klarifikasi dengan sebuah kabar terbaru yang mengejutkan. Ternyata ia bukan ditangkap ataupun kena masalah, tapi ia menjelaskan bahwa  akan menghadirkan sebuah gebrakan baru bersama salah satu perusahaan e-commerce terbesar di Indonesia, Shopee. 

“Saya mau klarifikasi bahwa saya…. Nggak nggak nggak, nggak ditangkap. Saya mau pindah ke Shopee Live!! Jadi semua barang saya nih akan saya angkut ke Shopee Live. Dan Shopee akan kasih diskon heboh-hebohan banget! Bukan 10%, bukan 20%, tapi SEMUANYA 50%!! Dan kalian juga bisa konsultasi langsung dengan saya. Ingat tanggalnya, tanggal 1 Agustus jam 8 malam Semua Diskon 50% hanya di Shopee Live, paling murah di Shopee.” mengutip perkataan dr. Richard Lee dari unggahan video di akun Instagramnya hari ini.

Ket. Photo: Capture Video di instagram @dr.richard_lee

Heboh banget! Ternyata karena tergiur banyaknya pemberitaan akan omzet yang lebih fantastis dan promo besar-besaran, dr. Richard kini gandeng salah satu perusahaan e-commerce terbesar di Indonesia, Shopee. Ia memutuskan untuk pindah lapak live streamingnya ke Shopee Live mulai 1 Agustus nanti. Akan ada banyak kejutan yang akan dihadirkan, mulai dari pilihan produk yang lengkap dan beragam, promo besar-besaran yang pasti paling murah. Para pengguna dan followers dr. Richard dapat menikmati promo Semua Diskon 50% dengan belanja di Shopee Live mulai pukul 8 Malam setiap harinya. Dan bisa mendapatkan pengalaman belanja yang interaktif dimana bisa bertanya secara langsung bahkan berkonsultasi masalah kulit dengan leluasa bersama dr. Richard langsung. Menarik banget kan?! Nah, apa sih alasan yang membuat dokter sekelas dr. Richard Lee memilih banting setir dan pindah lapak live streaming ke Shopee Live? Keuntungan apa saja yang lebih dari lapak-lapak sebelah?!

Fitur live streaming untuk berbelanja pada aplikasi Shopee, yang juga dikenal dengan sebutan Shopee Live, sudah tidak awam lagi di telinga masyarakat. Apalagi dengan kehebohan berita Shopee Live bersama Raffi Ahmad yang menggemparkan dunia live streaming bulan lalu! Berita kesuksesan Raffi Ahmad pecahkan rekor Live Streaming dengan total transaksi 7 Milyar di 7.7 Shopee Live Bombastis Sale santer terdengar tidak hanya di sosial media tetapi juga pemberitaan media. Nyatanya efek dari kesuksesan tersebut tidak hanya membuat para pembeli terlena untuk berbelanja dan memanfaatkan promonya, tetapi juga menarik antusiasme para streamer salah satunya dr. Richard Lee untuk ikut berjualan di Shopee Live.

Kesuksesan yang ditoreh oleh Shopee Live pada puncak kampanye 7.7 Shopee Live Bombastis Sale bukan sekedar usaha satu dua hari saja. Sebagai salah satu pemain utama yang telah lama bergerak dalam industri ini, Shopee merupakan platform yang terus mempertahankan posisi nya di peta persaingan industri e-commerce yang ketat ini, bersama dengan Tokopedia dan Lazada. Melansir dari riset Snapcart: Tren Perilaku Belanja Online Jelang Ramadan 2023, diungkapkan bahwa berdasarkan salah satu indikator utama yaitu Brand Use Most Often (BUMO) atau merk yang paling sering digunakan, Shopee menduduki posisi pertama (61%), jauh di atas merk-merk e-commerce lainnya, Tokopedia (22%), TikTok Shop (9%) dan Lazada (7%). 

Posisi kuat Shopee pada peta persaingan e-commerce saat ini, nyatanya juga memberikan pengaruh signifikan pada realita pasar belanja live streaming shopping. Saat ini, cara belanja melalui live streaming atau kerap dikenal dengan sebutan live shopping, banyak menarik perhatian banyak pihak, konsumen, pelaku usaha juga deretan selebriti dan influencer. Bagaimana tidak, keseruan interaksi yang ditawarkan, peningkatan traffic untuk pelaku usaha hingga promo luar biasa yang dihadirkan memberikan banyak keuntungan untuk setiap pihak yang berpartisipasi. Sehingga, live shopping saat ini menjadi salah satu fokus utama dan strategi bagi para pemain e-commerce. 

Melalui riset dari Populix berjudul “Understanding Live Streaming Shopping Ecosystem in Indonesia” terungkap bahwa Shopee Live merupakan platform live streaming yang paling sering digunakan untuk belanja online, jauh melampaui pesaing terdekatnya. Dimana, 69% responden memilih Shopee Live sebagai fitur live streaming yang paling sering digunakan oleh masyarakat Indonesia, di atas para pesaingnya seperti pemain baru TikTok Live yang jauh tertinggal dengan angka 25%. Shopee Live juga menjadi fitur live streaming yang paling diingat oleh masyarakat Indonesia dengan hasil 60% responden, sementara TikTok Live sebagai pemain baru hanya mendapatkan 30% suara. 

Selaras dengan data penggunaan live streaming platform, Shopee menunjukan porsi pangsa pasar dari jumlah dan nilai transaksi yang tertinggi. Dimana pada indikator pangsa pasar jumlah transaksi (share of order), dimana Shopee berhasil mencatatkan pangsa pasar jumlah transaksi tertinggi (56%) dalam 6 bulan terakhir, jauh melampaui TikTok Live di angka 30%. Sedangkan pada pangsa pasar nilai transaksi (share of revenue), Shopee menduduki peringkat pertama dalam mencatatkan pasar nilai transaksi terbesar, yaitu 54% sangat jauh melampaui pesaingnya, TikTok Live (31%).

Mengutip juga dari laporan Momentum Works bertajuk ‘E-Commerce Southeast Asia 2023’, secara nilai transaksi bruto per e-commerce selama tahun lalu, Shopee masih jauh memimpin atau secara angka hampir 11 kali lipat dibandingkan TikTok Shop. 

Sehingga dapat dikatakan saat ini, Shopee masih memimpin peta persaingan industri e-commerce, baik secara gambaran besar ataupun saat difokuskan pada fitur live streaming shopping. Pencapaian dan bukti-bukti inilah yang mendorong dr. Richard akhirnya lebih memilih Shopee daripada para pesaingnya dan memutuskan untuk memindahkan lapak live streaming ke Shopee Live.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya