Pantau Jaringan Perusahaan Tidak Ribet Lagi

Digitalisasi.
Sumber :
  • INSEAD Knowledge

Jakarta – PT Telkom Indonesia (Persero) Tbk resmi meluncurkan Indibiz. Dengan begitu, BUMN Telekomunikasi ini semakin fokus menggarap segmen business to business (B2B), khususnya sektor unit usaha di berbagai daerah di Indonesia.

DPR: Harusnya Pelaku Pemagaran Laut di Bekasi Taat Aturan

Bersama 64 juta pelaku usaha yang tersebar di Tanah Air, layanan baru Telkom tersebut bersiap membawa bisnis go digital, go global.

OVP Enterprise Regional Management (ERM) Telkom Indonesia, E. Kurniawan, berharap Indibiz dapat memberikan sarana bagi pelaku usaha untuk menciptakan peluang bisnis yang prospektif dan lebih produktif.

7 Bidang Pekerjaan dengan Gaji Tinggi dan Populer pada 2025

Lebih lanjut ia memaparkan bahwa ekosistem solusi dunia usaha milik Telkom ini terdapat empat pilar strategis. Keempatnya adalah solusi platform dan layanan digital, kolaborasi dengan startup dan para pengembang yang fokus untuk solusi kemajuan UKM.

"Lalu, kolaborasi solusi pembiayaan dengan lembaga keuangan, serta terakhir, kolaborasi bersama komunitas dunia usaha untuk meningkatkan produktivitas bisnis," ungkapnya di Jakarta, beberapa waktu lalu. Salah satu produk yang ditawarkan Indibiz adalah Netmonk Prime.

Usia Pensiun jadi 59 Tahun, Apindo Soroti Lamanya Pencairan Manfaat Jaminan Pensiun

Ini adalah satu dari dua produk yang dimiliki Indibiz Finance. Satunya lagi BPR Satu. Netmonk Prime merupakan penyedia aplikasi monitoring jaringan yang memiliki berbagai keunggulan sehingga membuat kegiatan pemantauan jaringan perusahaan menjadi lebih mudah.

Netmonk Prime bagian dari Indibiz Finance.

Photo :
  • VIVA/Lazuardhi Utama

"Melalui layanan ini, pelanggan bisa pantau kondisi jaringan setiap cabangnya. Netmonk pada dasarnya bisa kita pakai di semua industri, termasuk BPR," tutur Account Manager Netmonk Prime, Nila Herlina kepada VIVA Tekno dan sejumlah media massa.

Dengan Netmonk Prime, ia melanjutkan, perusahaan seperti BPR/S, Koperasi dan BMT (Baitul Maal wat Tamwil), dapat memantau kondisi jaringan, web/API, dan server secara proactive dan preventive maintenance dalam satu aplikasi.

"Indibiz Finance menghadirkan Netmonk sebagai inovasi dan solusi monitoring jaringan terpadu yang memudahkan pelaku usaha memantau implementasi jaringan dalam satu dashboard," tegas dia.

Sebagai tambahan informasi, berdasarkan penelusuran di laman MyIndibiz, layanan ini memiliki fitur monitoring jaringan yang lengkap, notifikasi real-time ke Telegram, monitoring grafik performansi layanan setiap periode, unduh laporan monitoring jaringan, dan integrasi per-1 layanan internet Indibiz. Harga langganan Netmonk Prime Rp50 ribu per bulan.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya