Content Creator Diajak Jualan, Dapat Komisi Jutaan Rupiah

Content creator.
Sumber :
  • DrawKit

VIVA Tekno – Para pembuat konten atau content creator diajak untuk mendapat penghasilan tambahan melalui Program Telkomsel TikTok Creator Challenge yang berlangsung pada 21 Mei-20 Juni 2023.

Menciptakan Jaringan Pintar yang Belajar Sendiri

Program ini membuka peluang bagi mereka menjadi Telkomsel Sales Affiliate Creator di Platform TikTok. Dengan membuat konten kreatif video atau tayangan langsung yang menampilkan showcase di TikTok, serta menawarkan secara langsung sejumlah produk unggulan Telkomsel, maka para content creator berpotensi meraih komisi hingga jutaan Rupiah.

Dalam Program Telkomsel TikTok Creator Challenge, si pembuat konten berkesempatan mendapatkan komisi satu persen untuk setiap penjualan produk Telkomsel di TikTok.

Gara Gara Sebotol Viral, Shinta Arsinta dan Mala Agatha Dapat Rezeki dari Megah Music

Khusus untuk setiap produk Modem Orbit dan produk digital yang terjual, seperti Modem Telkomsel Orbit Star A1, Modem Telkomsel Orbit MiFi N2, Paket MusicMAX, Paket Internet OMG! 55K, dan Paket Internet OMG! 160K, kreator juga mendapatkan komisi ekstra dari Telkomsel dengan persentase yang sama.

Komdigi Surati Google, Meta, hingga TikTok untuk Blokir 'Keyword' Judi Online

Gerai Telkomsel.

Photo :
  • Dok. Telkomsel

Sebagai tambahan, Telkomsel juga menyiapkan hadiah spesial hingga Rp1,2 juta bagi content creator yang mencapai target tertentu pada penjualan produk Modem Orbit dan penjualan produk digital sekaligus.

"Kami membuka peluang bagi mereka (content creator) untuk menjadi Telkomsel Sales Affiliate Creator dan berkesempatan meraih penghasilan tambahan dengan berinteraksi bersama para follower di Platform TikTok," kata Vice President Partner Channel Management Telkomsel Heriawan, melalui konferensi pers virtual, Senin, 29 Mei 2023.

Dengan bersinergi dan berkolaborasi dengan content creator, Telkomsel membuka lebih banyak kemudahan akses terhadap layanan digital yang inklusif bagi pelanggan.

Untuk mengikuti Program Telkomsel TikTok Creator Challenge, para pembuat konten bisa mendaftarkan diri lewat www.telkomselcreatorchallenge.com. Konten yang diproduksi oleh para kreator juga akan di-repost oleh akun TikTok @telkomsel.shop untuk memaksimalkan jangkauan pemasaran konten.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya