Berhasil Meraih 140 Ribu Downloaders

Transformasi digital.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA Tekno – Inovasi yang dilakukan sebuah perusahaan adalah bentuk respons terhadap perubahan perilaku serta memenuhi kebutuhan finansial konsumen yang sudah beralih ke layanan digital.

Perkembangan digitalisasi sangat cepat sejak pandemi Covid-19. Meski begitu, perusahaan tetap harus selektif dan tepat guna pemanfaatannya dalam mendukung pertumbuhan bisnis.

PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk juga melakukan transformasi digital yang mengutamakan kepuasan konsumen dan mitra kerja, serta membangun infrastruktur berbasis teknologi informasi.

Untuk meningkatkan layanan konsumen dengan digitalisasi sesuai perkembangan teknologi dan kebutuhan konsumen, multifinance yang dikenal dengan nama WOM Finance itu kini memiliki aplikasi Kawan sebagai 'pintu masuk' pembiayaan digital.

Aplikasi Kawan adalah platform mobile berbasis Android. Kehadiran aplikasi ini sebagai bentuk transformasi digital yang sejalan dengan misi perusahaan, yaitu mengutamakan kepuasan konsumen dan mitra kerja lainnya serta membangun infrastruktur berbasis teknologi informasi untuk melaksanakan proses yang baik.

Direktur WOM Finance Njauw Vido Onadi mengatakan pandemi yang terjadi sejak akhir 2019 mengakselerasi beberapa tahapan dalam rencana bisnis yang sudah ditetapkan perusahaan.

Kebutuhan contactless dengan konsumen di masa new normal menjadi salah satu peluang bagi bisnis WOM Finance untuk dapat bergerak lebih cepat dan produktif.

Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Penghargaan Internasional

"Nah, aplikasi Kawan merupakan salah satu tools atau media yang akan mendukung kebutuhan ini," ungkapnya di Jakarta, Selasa, 4 April 2023. Lantas, manfaat apa saja yang bisa didapat konsumen jika memakai aplikasi Kawan?

Njauw menyebut ada fitur yang memudahkan mengakses profil kontrak konsumen, dapat melakukan simulasi dan pengajuan pembiayaan serta men-track-nya, akses ke kantor cabang WOM Finance terdekat via Google Maps, serta mendapatkan promo-promo terbaru.

Sukses di Tangsel, Airin-Ade Akan Perkuat Reformasi Birokrasi dan Digitalitasi Pemprov Banten

Aplikasi Kawan juga hadir untuk para agen dan diler WOM Finance dengan berbagai fitur menarik seperti kemudahan pengajuan ataupun akses detail informasi sehingga proses bisnis lebih mudah, cepat, dan akuntabel.

Proses Inovasi Diyakini Semakin Bisa Didorong Dengan Digitalisasi

Aplikasi Kawan.

Photo :
  • Dok. Aplikasi Kawan

“Di awal peluncuran aplikasi bulan Februari tahun lalu, kami menargetkan 100 ribu downloaders. Sampai bulan Maret ini jumlahnya sudah 140 ribu downloaders. Kami optimis setiap bulannya jumlah downloaders terus bertambah melalui Google Playstore," tutur Njauw.

Pada kesempatan yang sama, Direktur WOM Finance Cincin Lisa Hadi menyebut anak usaha Maybank Indonesia ini berhasil melaporkan perolehan total laba bersih sebesar Rp197,60 miliar per 31 Desember 2022, atau meningkat signifikan sebesar 79,54 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.

"Kinerja tersebut didukung oleh peningkatan pendapatan yang diperoleh dari produk multiguna jasa MotorKu dan MobilKu serta pembiayaan motor baru dan MasKu," jelas dia.

Peningkatan pendapatan didukung oleh kenaikan penyaluran pembiayaan sampai akhir tahun lalu mencapai Rp4,58 triliun, naik 10,50 persen dibanding tahun 2021 senilai Rp4,14 triliun.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya