Rahasia Asus Pimpin Pasar Laptop di Indonesia

Asus berhasil pertahankan posisinya sebagai pemimpin pasar laptop Indonesia.
Sumber :
  • Misrohatun Hasanah

VIVA Tekno  – Raksasa teknologi Asus baru saja memperingati 10 tahun momen di mana mereka berhasil tetap menjadi nomor satu di pasar Indonesia berturut-turut. Perusahaan semakin mengukuhkan posisinya sebagai pemimpin pasar laptop dengan pangsa pasar lebih dari 40 persen.

Kemenperin Bantah Kualitas SDM Jadi Alasan Apple Enggan Bangun Pabrik di RI

"Selama 10 tahun terakhir, Asus tidak pernah absen dalam menghadirkan produk dengan inovasi terkini. Melalui inovasi yang dihadirkan, Asus juga berhasil menjadikan laptop sebagai bagian dari gaya hidup masyarakat Indonesia," ujar Asus Southeast Asia Regional Director, Jimmy Lin di Kuta, Bali, pada Rabu malam, 22 Februari 2023.

Lebih dalam dia menjelaskan bahwa perusahaan terus menghadirkan inovasi yang telah mengubah konsumen mengubah persepsi laptop, dari sekedar alat untuk bekerja menjadi gaya hidup.

UMKM Ini Diberi Sentuhan Ajaib

Inovasi mereka termasuk pada desain yang ramping dan portabel, layar jernih dan tidak merusak mata serta sistem anti-bakteri khusus yang jadi standar baru dalam memilih dan menggunakan laptop.

Laptop Asus.

Photo :
  • Misrohatun Hasanah
Irwata Summit 2025 Siap Digelar, Ingin Indonesia jadi Pusat Inovasi Digital dan Tokenisasi

"Asus merupakan produsen laptop yang terus menerus menghadirkan produk dengan desain yang
inovatif. Selain tampil sebagai salah satu pelopor kategori laptop tipis dan ringkas, kami juga merupakan produsen yang paling sukses dalam menghadirkan desain laptop layar ganda serta layar lipat," jelas Jimmy Lin.

Untuk tetap menjaga kualitas, perusahaan asal Taiwan ini juga memperhatikan aspek lainnya demi meningkatkan kualitas, seperti pengalaman menggunakan teknologi layar Asus OLED yang tidak hanya sekedar memberi pengalaman visual yang baik tapi juga menjaga kesehatan mata.

Display jenis tersebut telah mengantongi sertifikasi low-blue light dan anti-flicker dari TUV Rheinland. Menggunakan teknologi khusus, layar ASUS OLED menghasilkan radiasi sinar biru yang jauh lebih rendah dibandingkan dengan teknologi layar laptop pada umumnya.

Tidak hanya dalam bentuk fisik, Jimmy Lin juga memaparkan bahwa mereka juga berinovasi dalam hal perangkat lunak atau software eksklusif. Salah satunya seperti MyAsus yang berperan sebagai pusat kendali dari semua fitur dan layanan yang dihadirkan Asus.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya