Proteksi Diri Bisa dari Gawai
- IBM
VIVA Tekno – Penetrasi internet Indonesia terus mengalami pertumbuhan setiap tahunnya. Pada 2022, pengguna internet dalam negeri melonjak seiring perubahan kebiasaan masyarakat dalam beraktivitas.
Dalam laporan bertajuk Profil Internet Indonesia 2022, Asosiasi Penyelenggara Internet Indonesia (APJII), menyatakan jumlah penduduk Indonesia yang telah terkoneksi dengan internet pada kurun 2021-2022 mencapai 210 juta orang.
Sebelum adanya pandemi Covid-19, jumlah pengguna internet di Indonesia hanya mencapai 175 juta orang. Dengan kata lain, selama wabah merebak jumlah masyarakat yang mengakses internet diperkirakan bertambah 35 juta orang.
Laporan APJII menunjukkan tingkat penetrasi internet pada periode sama mencapai 77,02 persen. Sebagai perbandingan, pada 2018 tingkat penetrasi internet masih 64,80 persen, dan pada 2019-2020 sekitar 73,70 persen.
Tingginya angka tersebut menjadi peluang besar bagi bisnis digital, terutama Indonesia yang menjadi salah satu pasar ekonomi digital terbesar di Asia Tenggara.
Direktur Utama dan Kepala Eksekutif BCA Life Christine Setyabudhi mengaku terus berinovasi dan fokus untuk akselerasi pertumbuhan bisnis melalui digitalisasi seluruh lini.
Untuk itu, BCA Life bekerja sama dengan PT Bank Central Asia Tbk (BCA) mengawali 2023 dengan meluncurkan inovasi terbarunya, yaitu channel pemasaran asuransi secara digital, dengan produk asuransi jiwa MyGuard.
Dengan hadirnya MyGuard, nasabah dapat memiliki proteksi jiwa dengan mudah melalui gadget atau gawai maupun komputer (laptop/PC) yang dapat diakses di mana pun dan kapan pun melalui website resmi BCA.
"MyGuard menawarkan 5 paket perlindungan jiwa dengan manfaat Uang Pertanggungan (UP) hingga Rp1 miliar dan Premi terjangkau. Penambahan jalur pemasaran asuransi secara digital ini akan semakin melengkapi channel pemasaran bancassurance yang dimiliki BCA dan BCA Life," kata Christine, dalam konferensi pers virtual, Jumat, 17 Februari 2023.
Selain itu, MyGuard dapat dimiliki oleh nasabah mulai dari usia 18 hingga 64 tahun dengan Premi terjangkau mulai dari Rp147 ribu per tahun dengan Masa Pertanggungan 1 tahun namun diperpanjang secara otomatis hingga Tertanggung berusia 99 tahun, sepanjang Pemegang Polis membayar Premi.
Di sepanjang 2022, BCA Life mencatatkan pertumbuhan Premi tahunan pada channel bancassurance sebesar 18 persen dibanding tahun sebelumnya yang diperoleh dari jalur distribusi asuransi melalui penjualan langsung face-to-face di cabang, telemarketing dan asuransi jiwa kredit.