Paket Data 100GB Cuma Rp100 Ribu
- Dok. Indosat Ooredoo Hutchison/VIVA
VIVA Tekno – Indosat Ooredoo Hutchison (IOH) merayakan pencapaian 100 juta pelanggan. Untuk itu, operator telekomunikasi tersebut menghadirkan promo spesial paket data 100GB seharga Rp100 ribu melalui brand IM3 dan Tri.
Pelanggan dapat menikmati promo spesial tersebut mulai Jumat hari ini sampai 18 Desember mendatang, melalui aplikasi myIM3 dan bima plus, *123# dari nomor IM3 dan *123*4# dari nomor Tri, maupun di mitra penjualan IOH, dengan masa aktif 15 hari.
Direktur Utama dan Kepala Eksekutif Indosat Ooredoo Hutchison Vikram Sinha berjanji untuk terus menghubungkan 100 juta pelanggan setianya di Indonesia.
Menurutnya, IOH akan terus fokus dalam memprioritaskan pengalaman pelanggan sebagai pusat dari kegiatan bisnis, serta memberdayakan masyarakat dengan mengakselerasi transformasi digital di Tanah Air.
"Kami berterima kasih atas kepercayaan dan kesetiaan yang diberikan oleh pelanggan. Ini (100 juta pelanggan) menjadi tambahan motivasi untuk terus menghadirkan 'marvelous experience'," kata Vikram, melalui konferensi pers virtual, Jumat, 9 Desember 2022.
Sebelumnya, IOH menambah pilihan layanan pembelian kartu SIM atau SIM card secara online. Layanan tersebut berupa pengiriman instan yang memiliki jaminan 30 menit sampai.
Pengiriman instan ini berlaku untuk pembelian SIM card prabayar dan pascabayar IM3. Untuk pembelian SIM card prabayar dan pascabayar secara online, pelanggan dapat mengunjungi http://im3.id/shop atau menggunakan aplikasi myIM3 yang dapat diunduh melalui Google Play Store atau Apple App Store dan mengisi data pembelian dan pengiriman.
Kemudian, pelanggan dapat melakukan pembayaran dengan berbagai metode pembayaran online seperti uang atau dompet elektronik (Ovo, Gopay, Shopeepay), transfer bank, maupun kartu kredit. Setelah transaksi selesai, kartu SIM akan dikirimkan ke alamat tujuan pemesanan. Biaya pengiriman instan mulai dari Rp2.500 per kilometer.