Sempat Terdampak Gempa Bumi Cianjur, Jaringan IM3 dan Tri Kembali Normal

Menara BTS Indosat Ooredoo Hutchison (IOH).
Sumber :
  • Dok. Indosat Ooredoo

VIVA Tekno – Gempa Bumi Cianjur, Jawa Barat yang terjadi pada Senin, 21 November 2022 menyisakan duka yang mendalam. Sebanyak 162 orang dilaporkan meninggal dunia dan 162 luka-luka.

Ingin Menciptakan Gerakan yang Tidak Hanya Fokus pada Teknologi

Head of Corporate Communications Indosat Ooredoo Hutchison (IOH), Steve Saerang mengatakan bahwa 55 sites perusahaan di lokasi bencana sempat terdampak di daerah yang paling mengalami kerusakan. 

"Pertama-tama kami menyampaikan turut berduka cita yang mendalam atas bencana gempa bumi yang melanda wilayah Cianjur siang ini," katanya dalam keterangan resmi, Selasa, 22 November 2022.

Menerapkan Standard Baru Layanan Pascabayar di Indonesia

Steve melanjutkan bahwa perusahaan telah berkoordinasi dengan berbagai pihak terkait untuk segera menyalurkan bantuan tanggap darurat bencana kepada masyarakat yang terdampak.

Suasana passca gempa Cianjur, Jawa Barat.

Photo :
  • IDI
Bos Indosat Pamer Filosofi Gotong Royong ke Jensen Huang

"Kami menyampaikan bahwa saat ini secara umum kondisi jaringan IOH dalam kondisi normal pascagempa Cianjur yang terjadi hari ini,  meskipun 55 sites sempat terdampak di sekitar daerah yang paling mengalami kerusakan," imbuhnya. 

Steve melanjutkan jika ada pelanggan yang mengalami kendala dalam menggunakan layanan IOH untuk menghubungi berbagai saluran layanan pelanggan IM3 dan Tri agar dibantu penanganannya.

"IOH senantiasa berkomitmen untuk terus memberikan pengalaman terbaik dalam memenuhi kebutuhan telekomunikasi digital pelanggan," ujarnya.

Selain IOH, operator Telkomsel, XL Axiata dan Smartfren juga memberi keterangan yang senada bahwa jaringan mereka di sana tetap aman dan bisa beroperasi, memungkinkan pengguna untuk melakukan komunikasi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya