Memikat Konsumen Lewat Inovasi Berbasis Teknologi

Teknologi digital.
Sumber :
  • dynamicCIO.com

VIVA – PT Wahana Ottomitra Multiartha Tbk terus melakukan transformasi digital yang mengutamakan kepuasan konsumen dan mitra kerja, serta membangun infrastruktur berbasis teknologi informasi.

Industri Kripto Bersiap Diatur OJK, Pelaku Usaha Tak Perlu Urus Ulang Perizinan

Untuk meningkatkan layanan serta kebutuhan konsumen, multifinance yang dikenal dengan nama WOM Finance itu berupaya memaksimalkan tidak hanya inovasi produk, tapi juga berbasis teknologi.

"Tentu saja kepuasan dan kepercayaan konsumen sangatlah penting. Kami akan terus berupaya maksimal untuk memberikan rangkaian inovasi produk dengan dukungan teknologi terkini agar konsumen lebih mudah dan aman bertransaksi," ungkap Direktur WOM Finance Wibowo, Rabu, 3 Agustus 2022.

Cinema XXI Raih Sertifikasi Halal Jual Produk Makanan dan Minuman

Mengenai inovasi produk, ia berharap kesetiaan konsumen bisa meningkat dengan pembiayaan unggulan seperti Motor Baru, MotorKu, MobilKu, dan MasKu.

Dari sisi teknologi, anak usaha Maybank Indonesia tersebut mulai melakukan transformasi digital yang mengutamakan kepuasan konsumen dan mitra kerja, serta membangun infrastruktur berbasis teknologi informasi lewat Aplikasi Kawan.

10 Langkah Sederhana agar Live Shopping Kamu Makin Seru dan Ramai Penonton

Platform ini dinilai sejalan dengan misi perusahaan untuk melaksanakan proses layanan secara cepat dan mudah. Dengan mengandalkan inovasi produk dan teknologi membuat WOM Finance mencatatkan kinerja positif di tengah pandemi COVID-19 yang masih belum berakhir.

Hal ini dibuktikan dengan tumbuhnya penyaluran pembiayaan pada semester I 2022 sebesar 13 persen menjadi Rp2,1 triliun dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya.
Bukan itu saja. WOM Finance juga memberikan apresiasi kepada konsumen setia dengan menggelar pengundian dan pengumuman pemenang Program Undian Berhadiah Wombastis 2022 periode 1 secara virtual.

Wibowo mengingatkan kepada para pemenang supaya berhati-hati terhadap pihak-pihak yang tidak bertanggung jawab yang mengatasnamakan WOM Finance.

"Meski pengundian dilaksanakan secara virtual, namun bukan kendala untuk tetap memberikan apresiasi kepada konsumen setia dan sudah mendapat izin serta disahkan Kementerian Sosial. Pemenang akan dihubungi langsung oleh pihak kami," tegasnya.

[dok. Tim Media APEC]

Presiden Prabowo Sebut APEC Harus Jadi Jembatan Ketahanan, Inovasi, dan Inklusi

Presiden Prabowo Subianto menegaskan peran penting Asia-Pacific Economic Cooperation atau APEC sebagai jembatan menuju masa depan yang lebih inklusif, ditengah tantangan.

img_title
VIVA.co.id
16 November 2024