Blokir Steam, CS Go, Dota Dibuka, PayPal Proses Daftar PSE

Steam Powered.
Sumber :
  • U-Report

VIVA Tekno – Sempat diputus, Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) telah melakukan normalisasi terhadap layanan Yahoo dan Valve Corp yang menaungi Steam, CS Go, dan Dota.

Budi Arie Sebut Kominfo Kasih 5 Buku Kenang-kenangan ke Jokowi

"Kominfo telah berhasil berkomunikasi dengan pengelola Yahoo dan Valve Corp. Akses terhadap keempat Sistem Elektronik tersebut telah dilakukan normalisasi sejak pukul 08.30 WIB hari ini," ujar Direktur Jenderal Aplikasi Informatika (Aptika) Semuel Abrijani Pangerapan dalam keterangan resmi, Selasa, 2 Agustus 2022.

Pengguna akan secara bertahap dapat mengakses layanan keempat Penyelenggara Sistem Elektronik (PSE) tersebut.

Budi Arie Hajar Akun Sosmed Katak Bhizer yang Promosikan Judi Online

Lembaga tersebut juga berhasil berkomunikasi dengan Paypal. Perusahaan asal negeri Paman Sam itu telah menyampaikan komitmen untuk melakukan pendaftaran dalam waktu dekat.

"Kami optimis Paypal akan segera melakukan pendaftaran dalam waktu dekat," lanjut Semuel.

Peran Penting Juru Bahasa Isyarat di Peparnas 2024, Ini Tugas dan Tantangannya

Sebelumnya Semuel menjelaskan bahwa mereka sudah berhasil melakukan kontak dan sudah terjadi korespondensi (surat-menyurat) antara Steam, Dota, dan CS GO. Mereka juga menyatakan akan memproses pendaftaran.

"Kami selalu membuka peluang siapa pun yang ingin menjadi bagian daripada ekosistem digital Indonesia kita  membuka baik dalam asing maupun dalam negeri,” jelasnya.

Aturan ini dalam rangka ingin menciptakan aturan digital kondusif aman dan nyaman, agar pertumbuhan ekonomi digital kita bisa dirasakan masyarakat Indonesia dan keuntungan bagi Indonesia.

Menteri Komunikasi dan Digital Meutya Hafid

Meutya Hafid: Kominfo Berubah Nama Jadi Komdigi

Meutya Hafid mengungkapkan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) akan berubah nama menjadi Kementerian Komunikasi dan Digital atau disingkat Komdigi.

img_title
VIVA.co.id
21 Oktober 2024