Pentingnya K3 untuk Pelaku Industri Penyedia Jasa Internet

Logo APJII.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Agus Tri Haryanto

VIVA – Sosialisasi Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3), serta pelatihan Fiber to the Home (FTTH) dan sertifikasi MikroTik Certified Network Associate (MTCNA) merupakan hal penting bagi para pelaku industri penyedia jasa internet (internet service provider/ISP) untuk melindungi tenaga kerja dari risiko kecelakaan.

Ada 20 Juta Pengguna Internet Indonesia di Bawah 12 Tahun

"Pelatihan ini sangat penting untuk diikuti para ISP anggota APJII, utamanya dalam Penerapan K3 di Industri ISP untuk melindungi tenaga kerja dan perusahaan dari timbulnya risiko kecelakaan," kata Firdhyan Adhi Lesmana, Ketua Bidang Pelatihan dan Sertifikasi Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII), Rabu, 6 Juli 2022.

Sementara itu, Ketua Pengurus Wilayah APJII DKI Jakarta Tedi Supardi Muslih menambahkan bahwa banyak proyek-proyek pemerintah atau swasta yang mengharuskan pekerja melampirkan sertifikat K3.

Komdigi Siapkan Internet 100Mbps Seharga 100 Ribu, Warganet: Ah yang Benar Aja

"Yang perlu digarisbawahi orang bekerja ingin bahagia, hal tersebut dapat terjadi jika kita sehat dan selamat dalam bekerja. TTDJ, Hati-hati di Jalan dan selamat dalam bekerja penting dalam kehidupan sehari-hari," ungkap Tedi.

Ia menambahkan kesadaran terkait keselamatan dan kesehatan kerja seyogyanya harus dimulai dari masing-masing individu. APJII menyelenggarakan seminar K3, pelatihan FTTH, dan training sertifikasi MTCNA pada Selasa, 5 Juli hingga Jumat, 8 Juli mendatang di Ballroom Best Western Hotel Senayan, Jakarta.

MPR Dorong Rapat Lintas Komisi Parlemen Bahas Rencana Pembatasan Internet Anak

Pelatihan merupakan bagian dari gelaran Roadshow Bidang Pelatihan dan Sertifikasi APJII Tahun 2022 dan diselenggarakan di 15 Pengurus Wilayah APJII yang tersebar di seluruh Indonesia.

Di wilayah DKI Jakarta, kegiatan pelatihan ini diikuti oleh 80 peserta yang terdiri dari anggota APJII Wilayah DKI Jakarta serta kegiatan dan peserta dari kalangan Umum/Non Anggota APJII.

"Training ini diharapkan dapat meningkatkan keahlian (skill) para profesional terkait penggunaan MickroTik, khususnya di kelas menengah karena pelatihan ini memberikan sertifikatnya dengan standar internasional," kata Tedi.

Pabrik Semen milik PT Semen Indonesia Tbk di Rembang

SIG Tegaskan Penguatan K3 Sejalan dengan Asta Cita Presiden Prabowo

Penguatan budaya K3 juga merupakan bentuk dukungan terhadap Asta Cita Presiden Prabowo untuk memperkuat pembangunan sumber daya manusia.

img_title
VIVA.co.id
5 Maret 2025