9 Aplikasi Penghasil Uang Terbaik dan Aman, Dijamin Tergiur

Aplikasi penghasil uang AppNana.
Sumber :
  • Tangkapan layar appnana.com

VIVA – Sederet aplikasi penghasil uang ini bisa kamu coba jika ingin menambah pendapatan kamu. Lumayan buat jajan sehari-hari.

Talitha Curtis Bongkar Permintaan Keluarga dari Pernikahan Transaksional, Mulai dari Uang hingga Aset Materi

Sederet aplikasi penghasil uang ini memiliki misi atau kompetisi yang cukup mudah, lho. Aplikasi penghasil uang apa saja? Simak ulasannya berdasarkan data yang diolah VIVA Tekno:

1. Resso

Nikmati Bonus 10.000 Koin dengan Program Referral Aplikasi ShopeePay

Aplikasi Resso

Photo :
  • Tangkapan layar Resso.com

Rekomendasi aplikasi penghasil uang yang pertama ada aplikasi Resso. Resso merupakan aplikasi streaming musik seperti Spotify, JOOX, Apple Music dan lainnya. Aplikasi Resso memungkinkan pengguna untuk menyorot dan berbagi lirik, komentar, dan konten yang dibuat pengguna lainnya satu sama lain.

Bukan Cuma Pernah Ditiduri Om-Om, Talitha Curtis Akui Alami Nikah Transaksional

Tak hanya sebagai aplikasi streaming musik, Resso ini juga bisa di manfaatkan sebagai aplikasi penghasil uang lho. Bagaimana cara mendapatkan uang dari Resso? Kamu bisa mendapatkan uang dari Resso hingga Rp50.000. Caranya dengan mengundang teman, kerabat, dan lainnya untuk menggunakan aplikasi Resso ini. Jika kalian berhasil, maka bisa langsung mendapatkan berupa hadiah sebesar Rp50.000. 

Selain itu, kamu bisa mendapatkan uang dengan menyelesaikan misinya. Caranya cukup mudah, kalian hanya perlu dengan menyukai beberapa jenis lagu yang ada didaftar koleksi Resso. Berikut semua misi yang ada didalam apk Resso.

  • Klaim Bonus Harian
  • Aktifkan Mode Lirik dari Apk Resso
  • Check In Setiap Harinya
  • Membagikan Lirik Lagu ke Sosial Media
  • Melihat Komentar

Uang akan bisa langsung dicairkan melalui apk Dana.

2. Cash for Apps

Cash for Apps.

Photo :

Aplikasi penghasil uang selanjutnya ada cash for apps. Penggunaannya cukup sederhana. Untuk mendapatkan poin, kamu bisa download, install, dan memainkan fitur tertentu di aplikasi Cash for Apps. Setiap 300 poin, bisa ditukar dengan uang satu dolar.
Nantinya poin ini bisa dicairkan via Google Play, iTunes, Amazon, GameStop, Starbucks, Best Buy, dan sebagainya. Namun sayangnya, pembayaran belum bisa dilakukan via PayPal.

Rata-rata poin yang bisa kamu dapat tiap menginstall aplikasi ini yaitu sekitar 50 - 400 poin, tergantung penawarannya. Dengan jumlah ini, kamu bisa meraih poin banyak dalam waktu yang cukup singkat.

3. AppNana

Aplikasi penghasil uang AppNana.

Photo :
  • Tangkapan layar appnana.com

Aplikasi penghasil uang selanjutnya yaitu AppNana. Aplikasi ini cukup populer karena diklaim cepat memberikan bayaran bagi penggunanya. Pengguna akan bisa langsung mendapatkan uang sebesar 2 dollar jika sudah mampu mengumpulkan 45 ribu poin. Uang tersebut akan dibayarkan lewat Paypal Cash. Sedangkan untuk 160.000 koin bisa ditukar dengan 10 dollar Amazon atau 10 dollar google play store.

Pengguna aplikasi ini hanya perlu bermain dan menyelesaikan misi yang diberikan. Berikut cara untuk mendapatkan uang dari AppNana :

  • Unduh aplikasi ini di Google Playstore.
  • Lakukan pendaftaran dan lengkapi data. Masukkan email aktif dan pasword untuk mendaftar.
  • Pengguna akan mendapatkan 10.000 nanas dan 400 nanas saat selesai mendaftar. Nanas sendiri merupakan istilah koin di aplikasi ini.
  • Kemudian buka Get Nanas. Makan user akan menemukan kolom Offer. Lakukan tugas-tugas yang ada di kolom tersebut untuk mengumpulkan koin.
  • Jika koin sudah mencapai 15.000 nanas, maka sebarkan kode undangan di Facebook, Whatsapp ataupun platform media lainnya.
  • Semakin banyak teman yang diundang, semakin banyak poin yang akan didapatkan. Lakukan juga misi lainnya. Lakukan juga login harian. Hanya dengan membuka app ini setiap hari pengguna bisa mendapatkan 400 nanas.
  • Cairkan koin menjadi Paypal dan dapatkan bayarannya. Pilih menu Rewards, lalu pilih koin yang ingin ditukar. Kemudian masukkan nama pengguna dan klik Redeem. Appnana akan mengirim email verifikasi.

Appnana sudah ada sejak lama dan banyak digunakan. Jika melihat pada komentar aplikasi ini di google play store, ternyata banyak orang yang memberi komentar positif dan rating bagus. Meskipun terlihat mudah dan aman, pengguna diharapkan untuk tetap berhati-hati.

4. Cash Gift

Aplikasi penghasil uang CasNGifts

Photo :
  • Tangkapan layar play.google.com

Cash gift juga merupakan aplikasi penghasil uang. Diketahui jika aplikasi Cash Gift mengklaim sudah mencairkan dana lebih dari Rp 13 miliar untuk jutaan penggunanya. Ada banyak kelebihan yang dimiliki aplikasi ini. Di antaranya jumlah payout  kecil yakni 3 dolar saja. Selain itu, waktu reedem-nya relatif cepat, karena bisa masuk ke rekening PayPal dalam hitungan menit saja.
Aplikasi ini menggunakan sistem poin, 1.000 poin setara dengan 1 dolar. Poin bisa didapat dengan menonton iklan, menginstall aplikasi, dan mengerjakan task yang disediakan aplikasi cash gift.

5. Grab Points

Aplikasi penghasil uang Grab points

Photo :
  • Tangkapan layar grabpoints.com

Aplikasi penghasil uang yang satu ini membuatmu tetap bisa dapat poin hanya dengan menonton video dan mengisi survei. Cara lainnya yang bisa kamu gunakan untuk mendapat rewards  yaitu dengan cara mengundang teman atau membagikan referensi aplikasi kepada mereka, melakukan pendaftaran serta mencoba layanan situs tertentu.

Kamu juga bisa menonton GrabPoints TV (kamu bisa mendapatkan 20 poin setiap nonton 10 menit), serta mencoba pembayaran suatu produk.

  • Amazon Gift Card, minimum payout: 3 dolar
  • PayPal Cash, minimum payout: 5 dolar
  • Google Play Store, minimum payout: 10 dolar
  • BestBuy Gift Card, minimum payout: 10 dolar
  • Target Gift Card, minimum payout: 10 dolar
  • Starbucks Gift Card, minimum payout: 10 dolar
  • GAP Gift Card, minimum payout: 10 dolar
  • Facebook Gift Card, minimum payout: 15 dolar
  • XBOX Live Gift Card (3 bulan), dan masih banyak lagi yang lainnya.

6. Google Opinion Rewards

Google Opinion Rewards.

Photo :

Aplikasi penghasil uang selanjutnya ada google opinion rewards. Kamu hanya perlu menuliskan opini di kolom survei yang disediakan Google.

Kamu diwajibkan untuk mengisinya dengan benar dan valid kalau ingin mendapat poin. Tapi tenang saja, pertanyaan yang diajukan tidak begitu sulit. Contohnya seperti, "Kapan kamu berencana melakukan perjalanan atau traveling?" atau "Mana logo yang menurutmu paling bagus?" 

Meski terbilang relatif gampang, tapi tidak setiap hari ada survei yang masuk. Bahkan, bisa jadi hanya muncul sepekan atau dua pekan sekali. Selain itu kamu juga harus menginstall layanan pengubah IP seperti VPN untuk mengganti lokasimu saat menggunakan aplikasi ini. Karena Google Opinion Rewards belum tersedia di Indonesia.

7. Showbox

Aplikasi penghasil uang showbox

Photo :
  • Tangkapan layar

Sekitar sepuluh juta pengguna sudah menginstall Showbox. Rata-rata mereka bisa menghasilkan uang sekitar 25 dolar atau Rp 375 ribu hanya dengan bermain games di aplikasi ini. Buat kamu yang hobi nge-games, cocok banget menginstall aplikasi ini.
Aplikasi ini menggunakan sistem poin, 1.000 poin yang terkumpul setara dengan 1 dolar. Poin ini bisa kamu dapatkan dengan cara menonton video games, mencoba games baru yang dirilis, atau memenangkan perlombaan games. 

Rata-rata kamu akan mendapat 30-500 poin untuk setiap penawaran yang berhasil dilakukan. Poin ini bisa dicairkan saat mencapai minimal 5 dolar. Untuk yang gak punya rekening PayPal, kamu bisa menukarkannya dengan gift card dan pulsa operator seluler.

8. AppKarma Reward & Gift Card

Aplikasi penghasil uang AppKarma Reward & Gift Card

Aplikasi penghasil uang AppKarma Reward & Gift Card

Photo :
  • Tangkapan layar play.google.com

Aplikasi appKarma Reward & Gift Card juga merupakan salah satu aplikasi penghasil uang yang cukup populer di Indonesia. Setelah menginstall aplikasi, kamu tinggal memilih penawaran yang tersedia untuk mendapat poin, diantaranya yaitu:

  • Menginstall dan memainkan aplikasi.
  • Rutin membuka aplikasi yang sudah di-download.
  • Mengikuti Karma Quizzez, yaitu menjawab beberapa pertanyaan dengan benar untuk mendapat uang.
  • Mencapai "Achievement Badges", yaitu penghargaan yang didapat saat mencapai target tertentu. Misalnya target install 20 aplikasi, mempromosikan aplikasi ke sejumlah teman, dan lainnya.
  • Mengundang teman melalui kode refferal.

Namun kelemahannya ada di metode pembayarannya. Di Indonesia, kamu hanya bisa mencairkan uang dari appKarma Reward & Gift Card via PayPal saja. 

9. WHAFF Reward

Aplikasi penghasil uang WHAFF

Photo :
  • Tangkapan layar play.google.com

Aplikasi penghasil uang yang terakhir yaitu WHAFF Reward. Aplikasi ini adalah yang paling banyak diinstall di Google Play Store. Ada sejumlah penawaran yang nantinya bisa pengguna pilih seperti mengunduh, menginstall, hingga memainkan aplikasi yang ada di daftar WHARF Reward.

Besaran upah yang akan di terima pengguna berkisar antara 0,1-1 dolar, tergantung lokasi atau negara pengguna. Selain itu, masih akan ada bayaran lebih kalau kamu bisa menyelesaikan premium offer.

Terdapat tiga jenis pencairan dana yang sudah terkumpul, diantaranya melalui PayPal, pulsa operator seluler, dan juga berupa saldo iTunes, Google Play, Playstation, Steam, LoL, Karma, Amazon, Facebook, Minecraft, Blizzard, dan Skrill.

Itulah sederet aplikasi penghasil uang yang bisa kamu coba. Jika kamu coba, maka kamu juga akan mendapatkan keuntungan berupa uang yang lumayan lho.

Ilustrasi Uang

5 Aplikasi Penghasil Uang yang Bikin Dompet Tebal, Sudah Coba?

Temukan 5 aplikasi penghasil uang terbaik yang bikin dompet tebal! Cara mudah dan terpercaya untuk tambah penghasilan hanya lewat smartphone. Coba sekarang!

img_title
VIVA.co.id
20 Desember 2024