WhatsApp Punya Rencana Baru

Whatsapp.
Sumber :
  • freepik.com

VIVA – Aplikasi pesan instan WhatsApp sedang merancang agar pesan suara, voice note, yang dikirimkan melalui platform tersebut bisa diputar di mana pun.

Fitur ini ditemukan WABetaInfo pada WhatsApp versi beta 2.22.3.1 untuk Android, seperti dikutip Rabu, 12 Januari 2022.

Fitur ini sebelumnya sudah dikembangkan untuk versi beta pada perangkat berbasis iOS sekitar tiga bulan yang lalu.

WABetaInfo menemukan ketika mendengarkan pesan suara kemudian kembali ke daftar obrolan (chat list), voice note masih tampil dalam sebuah bar di bagian atas layar.

Bar untuk voice note itu berisi tombol untuk menghentikan (pause), melanjutkan (resume) dan keluar (dismiss).

Fitur voice note yang ada saat ini, pengguna harus tetap berada di dalam obrolan untuk memutar pesan suara. Jika kembali ke laman utama WhatsApp, secara otomatis suara akan mati.

Voice note terbaru saat ini masih dikembangkan dan akan dirilis terlebih dulu untuk versi beta. Fitur-fitur yang dirilis pada versi beta belum tentu akan diberikan untuk WhatsApp versi reguler.

Pada akhir 2020, WhatsApp sedang mengembangkan animasi baru berupa emoji hati, menurut laporan WABetaInfo. Asal tahu saja, emoji hati warna merah ini yang apabila dikirim ke pengguna, maka akan bergerak seolah-olah sedang dipompa.

Cara Mudah dan Cepat Mengatasi WhatsApp yang Tiba-Tiba Keluar Sendiri di Ponsel Anda

Tidak sekadar untuk emoji hati merah saja, tapi WhatsApp juga akan merambah ke emoji hati warna oranye, kuning, hijau, biru, ungu, hitam, dan putih.

Kendati demikian, fitur unik ini masih dalam pengembangan, yang berarti tidak tersedia untuk penguji beta publik untuk perangkat iOS dan Android.

Dirut Pertamina Minta Maaf soal Tata Kelola Minyak Mentah, Buka Pengaduan Mudah Lewat WhatsApp

6 Cara Cegah Akun WhatsApp agar Tidak Jadi Sasaran Para Hacker, Dijamin Aman
WhatsApp.

Stop Ribet Ngoding! Platform Ini bisa Terintegrasi dengan WhatsApp hingga Telegram

Stop ribet ngoding. Platform ini bisa terintegrasi dengan WhatsApp hingga Telegram.

img_title
VIVA.co.id
16 April 2025