Bintang TikTok Afrika Bikin Bollywood India Terkesima
- bbc
Video ini juga dibagikan oleh pemeran utama film tersebut, Kiara Advani dan Sidharta Malhotra.
Penyanyi asli lagu ini, Jubin Nautiyal, mengejutkan kakak beradik ini saat mereka diwawancara oleh salah satu stasiun radio India.
"Semua orang di India mengenal kalian," ujar nautiyal kepada mereka. "Kalian terkenal!"
`Ini mencengangkan`
Disiarkan dari Mindu Tulieni, di mana sebagian besar penduduknya tidak memiliki telepon genggam, Kili dan Neema tak pernah membayangkan video-video mereka akan ditonton jutaan orang di India dan seluruh dunia.
"Pada mulanya kami hanya ingin bersenang-senang, kami tidak pernah berpikir ini akan menjadi viral," kata Kili.
"Jadi saat saya melihat jumlah view dan membaca respons dari orang-orang di India, saya sangat terkejut. Ini mencengangkan,"