Seorang Pria Ngaku Diculik dan Ditelanjangi Alien

Alien.
Sumber :
  • The Cornell Daily Sun

VIVA – Seorang pria Inggris menceritakan kisah yang terjadi pada dirinya ketika dia diculik oleh alien reptil dan dibawa ke pesawat UFO. Phillip Kinsella mengklaim dirinya mengalami pertemuan dengan alien pada 1989, di mana ia dibangunkan di tengah malam sebelum dibawa ke dalam pesawat UFO.

Ada Lubang Besar di Ekor Pesawat Azerbaijan Airlines yang Jatuh di Kazakhstan, Bekas Ditembak?

Kinsella mengatakan bahwa dia ditelanjangi dan diikat di tempat tidur yang ada di pesawat UFO. Pria yang tinggal di luar Bedfordshire pada saat itu mengatakan bahwa insiden terjadi pada suatu malam setelah dirinya pulang kerja.

Berbicara di podcast 'Coast to Coast', Kinsella menggambarkan peristiwa itu dengan mengingat cahaya terang yang muncul di awal malam. Setelah pergi tidur insiden itu terjadi. Ia pun menggambarkan suatu objek ditarik ke arahnya yang membuatnya pingsan.

Kenapa Sulit Tidur di Malam Hari? Coba 7 Cara Ini untuk Tidur Lebih Nyenyak!

"Hal berikutnya yang saya ingat adalah saya menemukan diri saya di dalam semacam lingkungan medis. Itu (tempatnya) agak suram dan sangat panas," katanya, seperti dikutip dari situs Daily Star, Rabu, 1 September 2021.

Ketika menengok ke kanan, Kinsella melihat penampakan yang terlihat konyol. Tiga alien reptil yang tidak bisa berkomunikasi serta berada dalam kabut yang lebih tebal dari biasanya. "Saya benar-benar ngeri. Terlebih saat saya menemukan ada semacam alat yang ditempatkan di bagian bawah tubuh saya," klaim dia.

Mengerikan! Detik-detik Pesawat Azerbaijan Jatuh Usai Tabrakan dengan Burung dan Langsung Terbakar

Kinsella mengaku benar-benar ketakutan dan mulai berteriak karena ingin alien itu menggambil alat dari tubuhnya. "Makhluk-makhluk ini, apa pun mereka, tidak memiliki belas kasih, tidak memiliki cinta, tidak memiliki rasa empati sama sekali," tuturnya.

Namun, dirinya masih ingat bagaimana diselamatkan oleh alien abu-abu. Makhluk itu menarik perlahan-lahan perangkat yang ada di dalam tubuhnya. Begitu talinya terlepas maka ketiga alien reptil itu juga ikut pergi alias menghilang begitu saja.

Ia mengaku alien abu-abu kemudian memerintahkannya untuk berpakaian, berkomunikasi melalui transfer pikiran, dan mengantarnya ke permukaan tanah tempat di mana Kinsella diculik.

"Saya punya beberapa tanda fisik setelah itu. Saudara laki-laki saya menemukan tiga tanda segitiga di belakang telinga kanan saya. Tiga tanda di lengan kanan dan saya juga mengalami mimisan yang keluar banyak dari lubang hidung sebelah kanan saya. Mimisan baru berhenti setelah dua tahun," ungkap dia. Aneh memang tapi begitulah pengakuan Kinsella.

 Detik-detik Pesawat Azerbaijan Jatuh Usai Tabrakan dengan Burung dan Terbakar

Cerita Penumpang Azerbaijan Airlines yang Lolos dari Maut: Ada Ledakan saat akan Mendarat

Seorang korban selamat dari kecelakaan pesawat Azerbaijan Airlines (AZAL) pada Rabu 25 Desember 2024 mengatakan bahwa pilot pesawat mencoba mendarat di Grozny, Chechnya

img_title
VIVA.co.id
27 Desember 2024