5 Fitur Unggulan WhatsApp, Fungsi hingga Cara Aksesnya

WhatsApp.
Sumber :
  • NewsBeezer

VIVA – WhatsApp merupakan aplikasi layanan pesan paling populer di lebih dari 180 negara di dunia yang memiliki lebih dari 2,5 miliar pengguna aktif hingga  saat ini. Pasalnya, WhatsApp memang banyak menawarkan berbagai fitur unggulan bagi penggunanya.

Sudah diunduh lebih dari 5 miliar kali, aplikasi ini juga rutin memperbarui fitur-fitur unggulannya. Sehingga, tak heran jika WhatsApp kini menjadi aplikasi messenger terpopuler.

WhatsApp pertama kali didirikan sebagai aplikasi pengganti SMS (short message service) yang memberikan kemudahan bagi penggunanya untuk mengirim pesan teks, foto, video, dokumen, lokasi, dan juga panggilan telepon.

Aplikasi ini pertama kali didirikan oleh Jan Koum dan Brian Acton yang sebelumnya menghabiskan waktunya untuk berkarir di Yahoo selama 20 tahun. Pada tahun 2014, WhatsApp resmi bergabung dengan Facebook, namun tetap beroperasi sebagai aplikasi terpisah.

Merangkum berbagai sumber, yuk simak 5 fitur unggulan WhatsApp berikut ini!

1. Kunci sidik jari (fingerprint lock)

Photo :
  • U-Report

Fingerprint lock merupakan fitur privasi pada WhatsApp yang bisa digunakan oleh para penggunanya yang ingin meningkatkan keamanannya. Apabila Anda mengaktifkan fitur ini, maka Anda merupakan satu-satunya yang bisa mengakses seluruh obrolan.

Siap-siap! 18 HP Android Ini Tak Bisa Lagi Pakai WhatsApp Mulai 1 Januari 2025

Saat fitur ini aktif, WhatsApp juga memberikan opsi atau pilihan bagi pengguna untuk secara otomatis mengunci aplikasi. Beberapa pilihan tersebut di antaranya adalah “Immediately”, “After 1 minute”, dan “After 30 minutes”. 

Perlu diketahui bahwa fitur ini hanya akan menyembunyikan pesan yang masuk, tetapi tidak berlaku pada panggilan masuk.

Trik buat Whatsapp Terlihat Offline Padahal Lagi Online

2. WhatsApp mode gelap (dark mode)

Photo :
  • www.wabetainfo.com
Four Samsung Models to Lose WhatsApp Support in 2025

Mode gelap merupakan salah satu fitur yang paling banyak dicari oleh para pengguna WhatsApp. Dengan mengaktifkan fitur ini, pengguna bisa mengurangi kelelahan pada mata, terutama saat aplikasi digunakan pada malam hari atau di ruangan gelap.

Tema dark mode ini tersedia di bagian Settings. Untuk mengaktifkannya, Anda bisa ke Settings > Chats > Theme > Dark.

3. Frequently forwarded label

Photo :
  • www.wabetainfo.com

Jarang disadari, label “frequently forwarded” dianggap sebagai fitur unggulan pada WhatsApp karena dapat membantu mengidentifikasi berapa kali sebuah pesan sudah diteruskan sebelumnya.

Saat pengguna meneruskan sebuah pesan di WhatsApp, pengguna hanya bisa membagikan pesan tersebut ke 5 orang kontak dalam satu waktu. Jika sudah lebih dari 5 orang, maka label “frequently forwarded” akan muncul dan pesan hanya bisa diteruskan ke satu orang dalam satu waktu.

Menurut WhatsApp, fitur ini berguna untuk memperlambat penyebaran rumor, pesan viral, dan hoax melalui aplikasi tersebut.

4. Menyimpan data dan ruang penyimpanan (save data and storage space)

Photo :
  • Pixabay

WhatsApp menawarkan opsi bagi Anda untuk menyimpan data seluler. Pasalnya, pihak WhatsApp paham bahwa penggunanya sering kali menerima banyak foto dan video melalui obrolan grup.

Dengan adanya fitur ini, Anda bisa menyimpan data seluler di WhatsApp, namun tetap mendapatkan notifikasi dan pesan. Untuk memanfaatkan fiturnya, Anda bisa menonaktifkan kemampuan aplikasi untuk mengunduh media menggunakan data seluler.

Caranya adalah Settings > Data and storage usage > When using mobile data. Setelahnya, Anda bisa dengan bebas memilih opsi untuk mengunduh foto, audio, video, dan dokumen menggunakan data seluler.

5. Membagikan lokasi secara real-time

Photo :
  • U-Report

Menawarkan kemudahan bagi penggunanya ini untuk membagikan lokasinya ke orang terdekat secara real-time, fitur ini merupakan fitur unggulan WhatsApp lainnya. Untuk mengaksesnya, Anda bisa mengklik tombol “attach” yang berada di samping bar menulis pesan.

Di bawah pilihan “Location” akan ada opsi “Share Live Location”. Dengan demikian, orang terdekat Anda bisa melacak lokasi Anda saat itu secara real-time pada peta. Anda juga bisa menentukan durasi seberapa lama lokasi Anda dapat dilacak.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya