Playoff MPL Season 6: RRQ Menggila, Bigetron Jumpa Alter Ego

Playoff Mobile Legends Season 6: Onic Esports Vs RRQ Hoshi.
Sumber :
  • VIVA.co.id

VIVA – Mobile Legends Professional League (MPL) Indonesia season 6 telah memasuki babak playoff. Setelah delapan pekan sebanyak delapan tim bertarung dengan sengit di regular season, kini enam tim terbaik siap beradu gengsi di babak playoff. 

Siap Manjakan Gamers Indonesia dengan Paket Spesial

Pertandingan hari pertama playoff berlangsung hari ini, Jumat 16 Oktober 2020. Ada tiga pertadingan yang digelar.

Pertandingan pertama, dilakoni ONIC Esports versus Evos Legends. Partai ini berlangsung pukul 13.00 WIB.

Top Up Mobile Legends Kilat dan Murah: Solusi Terbaik untuk Gamer

Partai panas tersaji, mereka melalui laga dramatis. Onic sempat tertinggal terlebih dahulu di game pertama.

Onic mencoba bangkit di game kedua, usaha mereka membuahkan hasil dan menyamakan kedudukan 1-1.

Indonesia Jadi Pasar Potensial untuk Industri Game

Dalam laga yang berlangsung late game itu, ONIC juga berhasil mendapatkan maniac sekaligus epic comeback, hingga menutup laga dengan kemenangan 16-11. Atas hasil itu, Evos gugur dan Onic melaju ke partai ketiga.

Partai kedua, Bigetron Alpha menghadapi Genflix Aerowolf. Partai ini berlangsung panas.

Bigetron dengan mudah menghancurkan Genflix dan memangkan pertandingan. Mereka langsung memperoleh kemenangan 2-0. 

Atas hasil ini, Bigetron akan berlaga di babak playoff hari kedua di match4 kontra Alter Ego. Sementara itu, Genflix harus tersingkir.

Partai ketiga, Onic yang menang di partai pertama menghadapi RRQ yang menjadi peringkat kedua di regular season. 

Royal derby ini memanas sejak sejak game pertama. Pertandingan memasuki menit ke 7, skor masih 4-3 untuk RRQ. 

Onic secara mengejutkan mengamuk mereka mendapatkan 11 kill dalam 10 menit. Pertandingan makin memanas, RRQ membalas dan meraih 10 kill ketika memasuki menit ke-15.

Onic makin mengganas, mereka mengeluarkan jurus maut dan mengakhiri perlawanan di game pertama menit ke-16 dengan skor 20-10.

Game kedua makin seru, kedua tim menciptakan poin sama 6-6 di menit ke-6. Kedua tim mengeluarkan aksi memukau RRQ unggul 13-11 menit ke-14.

Onic wipe out. RRQ makin leluasa dan memenangkan pertandingan game kedua dengan kill 18-11 dalam waktu 16 menit.

Game ketiga, Onic mulai mengganas. Mereka unggul 5-4 di menit ke-7, RRQ menyamakan kedudukan 6-6 menit ke 8.

RRQ berbalik unggul di menit ke 10 dengan 9-8. Mereka kembali mengganas dan mendapatkan kill 13-9 dalam 13 menit.

RRQ unggul jauh, mereka mendapatkan kill 23-13 menit ke-19. Petaka untuk Onic, mereka dikejutkan dengan gempuran RRQ. 

Pertandingan game ketiga dimenangkan RRQ dengan skor 30-13 menit 22. Atas hasil ini, RRQ akan berjumpa dengan pemenang dari laga match4 antara Bigetron versus Alter Ego.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya