Aplikasi Ini Bisa Ubah Mood Kamu saat di Rumah

Ilustrasi aplikasi di smartphone.
Sumber :
  • Pixabay/MariusMB

VIVA – Bagi sebagian orang, hidup di dalam rumah dengan nuansa yang sama selama bertahun-tahun bisa membuat bosan dan bad mood. Untuk mengakalinya, salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan mengecat ulang.

Program Akses Hemat Jadi Sorotan Netizen di Media Sosial, Grab Indonesia Buka Suara

Namun, hal itu bukan perkara yang mudah. Tak jarang warna yang kita sukai, berakhir kurang cocok saat diaplikasikan pada dinding. Sebab, tata ruang dan pencahayaan bisa mempengaruhi hasil yang didapatkan.

Untungnya, saat ini sudah ada teknologi yang memungkinkan kita memodifikasi warna dinding rumah secara digital. Hal itu dilakukan cukup melalui aplikasi yang dipasang di smartphone.

Cara Mudah Membasmi Kecoa di Rumah, Cukup Pakai Bahan Sederhana Ini

Dilansir dari laman jotun.com, Kamis 15 Oktober 2020, aplikasi yang dihadirkan oleh Jotun sangat mudah digunakan. Kamu cukup memilih warna sesuai keinginan, dari daftar inspirasi yang tersedia.

Baca juga: iPhone 12 Mini Bangkitkan Tren Lama

Menteri Maruarar Laporkan Dugaan Korupsi Proyek Rumah Eks-Pejuang TimTim ke Kejaksaan dan BPKP

Setelah dirasa cocok, kemudian foto ruangan yang hendak diubah warnanya dan aplikasikan warna tersebut. Jika memang sesuai bayangan, maka kamu bisa lanjut melihat kode cat tersebut dan juga membagikan gambarnya ke anggota keluarga untuk meminta persetujuan.

Sebagai informasi, Jotun Indonesia baru saja meluncurkan promo yang diberi nama Jotun Berhadiah Mewah & Wooow. Program ini berlaku hingga 15 Januari 2021.

Caranya tidak sulit, pelanggan cukup membeli produk cat dekoratif Jotun di toko cat terdekat, kemudian mengunduh aplikasi Jotun Promo Indonesia yang bisa didapatkan di Playstore dan Appstore. Kemudian, pembeli mengunggah bon pembeliannya pada aplikasi tersebut untuk mendapatkan e-kupon.

“Pada promo ini, kami membagikan 1 unit mobil BMW Series 3 terbaru dan juga sepeda Brompton, serta ribuan hadiah menarik dengan total miliaran rupiah,” ujar Marketing Manager PT Jotun Indonesia, Husodo Hoe.

Pemadam kebakaran (Foto ilustrasi)

Ibu-Anak Tewas dalam Kebakaran Rumah di Bekasi, Penyebabnya Diduga Korsleting

Sebanyak dua orang meninggal dunia dalam kebakaran satu unit rumah di Kota Bekasi, Jawa Barat.

img_title
VIVA.co.id
22 April 2025