Kalau Kamu Diajak ke Bulan, Apa yang Mau Dibawa?

Astronot di luar angkasa.
Sumber :
  • Instagram @nasa

VIVA – Seandainya kamu diajak ke Bulan, kira-kira barang apa saja yang mau dibawa? Begitulah isi kampanye media sosial terbaru yang digelar Badan Penerbangan dan Antariksa atau NASA.

Bumi Akan Punya Dua Bulan pada 29 September 2024? Cek Faktanya!

Dengan menggunakan tagar #NASAMoonKit, kamu diminta mengunggah barang-barang apa saja jika jadi berangkat ke Bulan. Namun, pertama-pertama ada pedoman ketat yang harus diikuti.

Baca: Siap-siap Transformers Akan Dikirim ke Bulan

Di Bulan Banyak Air, Kata PSI

Mengutip laman resmi NASA, Kamis, 8 Oktober 2020, tas yang dibawa harus jauh lebih kecil dari ukuran biasa tas jinjing yang dibawa di dalam pesawat. Kamu akan memasukkan barang-barang itu ke dalam medium berukuran 12,7 cm x 20,3 x 5,1 cm.

Jika sudah selesai mengepak barang bawaan, kamu bisa membuat foto atau video untuk diunggah ke akun pribadi Instagram, Twitter, maupun Facebook. Jangan lupa sertakan tagar #NASAMoonKit dalam postingan tersebut.

Dampak Bulan Menjauh dari Bumi

Dalam keterangan resminya soal proyek ke Bulan ini, Associate Administrator NASA Bettina Inclan mengaku sangat senang bisa mengetahui barang apa saja yang akan dibawa orang-orang jika pergi ke Bulan.

"Saat banyak dari kira yang bekerja, mengajar atau belajar dari rumah, ini adalah cara unik untuk belajar lebih banyak mengenai Program Artemis dan ikut dengan NASA saat kita bersiap membawa manusia ke Bulan," ungkapnya.

Unggahan paling menarik akan dibagikan dalam akun resmi NASA. Selain itu juga bagian dalam siaran Green Run bulan depan. Green Run merupakan uji coba roket bersama Space Launch System. Pengujian ini akan dilakukan di Stennis Space Center NASA dekat ST Louis Missisipi, AS.

Misi ke Bulan atau Artemis direncanakan akan meluncur pada 2024. Ini jadi perjalanan pertama setelah sekian lama serta mengangkut pria dan wanita pertama yang menginjakkan kaki ke permukaan satelit alami milik Bumi itu.

Bumi dan Bulan.

Segini Suhu Bulan

Seorang astronom menjelaskan bagaimana suhu permukaan Bulan selalu berubah-ubah.

img_title
VIVA.co.id
8 Januari 2025