Logo ABC

Ngobrol Sama Pengikut Teori Konspirasi Harus Pakai Trik

Ilustrasi teori konspirasi.
Ilustrasi teori konspirasi.
Sumber :
  • Instagram/@thruthtshirts

"Jika Anda sangat tidak setuju dengan seseorang, namun mau menjaga hubungan, kadang cara terbaiknya adalah dengan berhenti membahas hal yang diperdebatkan," kata Elizabeth.

Berusaha memberitahu jika mereka salah menurutnya adalah usaha yang sia-sia.

"Inti dari teori konspirasi adalah ada banyak orang berkonspirasi untuk menutup-nutupi bukti," ungkap Dr Klein.

Ini berarti tindakan apapun selain percaya, juga adalah bagian dari konspirasi.

Yang berarti, bukti apapun yang kita coba berikan pasti akan ditolak atau tidak meyakinkan di mata mereka.

"Sekali seseorang sudah sangat percaya, sulit untuk meyakinkan mereka salah dengan bukti," kata Dr Klein.

Jangan langsung menolak pembicaraan

Bila topik ini muncul, Anda dapat mencoba menggali lebih mengapa teman atau orang dekat Anda bisa percaya sesuatu hal.

"Penting sekali untuk mengerti kenapa seseorang berpikir demikian," kata Elizabeth.

Mungkin saja karena mereka takut pada penyakit tertentu, misalnya, dan dengan memelihara rasa penasaran dan terus bertanya, Anda mungkin menemukan jawabannya, kata Elizabeth.