Bongkahan Es Mencair dalam Skala Tidak Normal
- bbc
Para peneliti mengatakan mencairnya lapisan es Greenland itu setara kenaikan permukaan air laut setinggi 1,5 milimeter. Angka itu sekitar 40?ri kenaikan rata-rata muka laut dalam satu tahun.
Menurut penghitungan oleh ilmuwan iklim asal Denmark, Martin Stendel, jumlah es yang mencair di Greenland pada tahun lalu tersebut cukup untuk menutupi seluruh wilayah Inggris, dengan sekitar 2,5 meter es yang mencair.
Pada 2012 dan 2019 merupakan tahun yang ditandai dengan peristiwa "pemblokiran", kata para peneliti. Artinya, gangguan pada aliran air menyebabkan sistem bertekanan tinggi di Greenland macet. Akibatnya, terjadi peningkatan pencairan.
"Kita tampaknya telah memasuki era pencairan yang semakin ekstrem di Greenland," kata penulis utama, Dr Ingo Sasgen, dari Alfred Wegener Institute di Bremerhaven, Jerman.
"Diperkirakan yang terjadi pada tahun 2019 atau 2012 akan terulang. Dan kita tidak tahu persis bagaimana lapisan es ini merespons pencairan yang kuat ini."
"Mungkin ada respons tersembunyi yang tidak kami sadari atau yang mungkin tidak dijelaskan secara sempurna dalam model saat ini. Hal itu dapat memunculkan beberapa kejutan."
Meski tahun lalu memecahkan rekor, penurunan skala pencairan es terjadi pada 2017 dan 2018, lebih rendah daripada periode dua tahunan lainnya sejak 2003.