Aksi Pasangan Kakek Nenek Viral di Instagram, Warganet Tepok Jidat
- bbc
Pasangan lansia itu mengatakan mereka telah menyumbangkan ratusan baju untuk amal, terutama ketika bencana alam terjadi, namun masih tersisa ratusan baju lainnya.
Mereka awalnya merasa kikuk ketika harus mengenakan baju para pelanggan mereka - sebuah hal yang dilarang di bisnis mereka - namun cucu mereka meyakinkan mereka untuk mengintepretasi ulang fesyen, dan membiarkan banyak orang menyadari bahwa usia bukanlah halangan untuk bersenang-senang dengan fesyen, bahkan baju-baju lama bisa diubah menjadi fesyen yang trendi.
"Mereka tidak memahami ide itu pada mulanya," ujar Reef.
"Mereka juga tidak paham tren fesyen, namun ketika mereka muda mereka sangat mengerti fesyen. Mereka berpikir mengapa orang-orang pada generasi sekarang menyukai baju-baju dari generasi mereka?"
Mereka sekarang yakin.
Sebelumnya, pasangan lansia ini tidak pernah memiliki akun Instagram atau Facebook dan salah mengartikan pengikut dengan penguntit. Namun kini mereka dengan senang hati mendengarkan terjemahan cucu mereka tentang reaksi orang-orang terhadap unggahan mereka.