Ilmuwan Yakin Banget Alien Gak Mungkin Bisa Hidup di Planet Mars

Di manakah alien tinggal?
Sumber :
  • Slate.com

VIVA – Ilmuwan sangat yakin kalau alien tidak mungkin bisa hidup di Planet Mars. Alasannya, karena ditemukannya air asin di planet merah tersebut. Tapi, bukan itu alasan utamanya.

Percaya atau Tidak, 10 Ras Alien Ini Pernah Berhubungan dengan Bumi 

Dalam sebuah model penelitian terbaru, mereka mengamati atmosfer Planet Mars untuk mencoba memahami, apakah air asin di sana layak dikonsumsi seperti di Bumi.

Dilansir dari situs Independent, Selasa 12 Mei 2020, ilmuwan menemukan air di planet merah itu harus memiliki suhu yang dingin, karena faktanya suhu di sana sangat rendah untuk sebuah kehidupan. Selain itu suhunya pun tidak beraturan sehingga kondisinya yang sangat dingin dan panas membuat air mudah membeku atau bahkan menguap.

Kata Jenderal Bintang 2, Alien Tak Pernah Datang ke Bumi

Sebenarnya, air yang memiliki kandungan garam di dalamnya akan lebih lambat pembekuannya maupun penguapan, sehingga ada harapan alien bisa menggunakan air tersebut untuk bertahan hidup.

Air asin umum ditemukan di permukaan Mars, persentase yang bisa ditampung planet tetangga Bumi ini hingga 40 persen. Tapi sekali lagi, hal itu dikatakan mustahil karena suhu air seharusnya lebih dingin dari yang saat ini ada.

Berburu Alien ke Jupiter

"Bahkan kehidupan ekstrem di Bumi memiliki batasan. Kami menemukan air garam di Mars bisa terbentuk pada 40 persen wilayahnya. Tapi itu hanya musiman, dua persen selama setahun di sana," ujar ilmuwan Alejandro Soto.

Temuan tersebut bisa menambah pengetahuan bagi peneliti yang akan menjelajahi Planet Mars. Menunjukkan bahwa akan sulit bagi populasi di Bumi melakukan perjalanan ke planet merah dan akan mengganggu ekosistem alami di sana. 

Studi ini juga bisa menjadi patokan untuk menjadikan tempat-tempat kehadiran air asin menjadi wilayah khusus yang dilindungi oleh undang-undang, bertujuan untuk menghindari kontaminasi dari dunia lain.

Pintu masuk alien.

Alam Semesta Tidak Terbatas, Alien Bisa Ada di Mana Saja

Para ilmuwan berpendapat bahwa alasan mengapa belum menemukan alien karena makhluk 'antah-berantah itu' bersembunyi di alam semesta paralel atau multiverse.

img_title
VIVA.co.id
20 November 2024