Dark Mode WhatsApp Dirilis, Begini Cara Mengaktifkannya
- Viva.co.id/Novina
VIVA – Aplikasi pesan instan WhatsApp akhirnya merilis fitur dark mode atau mode gelap secara global. Fitur ini sudah tersedia untuk Android maupun iOS. Mode gelap akan memberi pengalaman baru dengan tampilan yang lebih segar.
Adapun langkah-langkah yang harus dilakukan untuk bisa menggunakan dark mode WhatsApp untuk pengguna iOS, seperti dikutip dari blog WhatsApp, Kamis, 5 Maret 2020, adalah dengan membuka pengaturan iPhone. Kemudian, arahkan ke menu Display and Brightness.
Setelah itu, akan ada menu Appearance, opsi 'Dark' akan membiarkan pengguna menggunakan dark mode atau mode gelap. Sedangkan, pilihan lainnya 'Light' akan menonaktifkan mode tersebut.
Sedangkan, untuk pengguna Android cara yang harus ditempuh adalah dengan terlebih dahulu membuka aplikasi WhatsApp. Kemudian pilih More Option, Setting, Chat dan Theme.
Setelah langkah ini pengguna akan dihadapkan pada pilihan Dark dan Light. Jika ingin menggunakan mode gelap, maka pengguna harus memilih Dark. Jika sudah, mode gelap akan otomatis diterapkan di aplikasi WhatsApp.
Fitur tersebut juga akan mengurangi ketegangan mata di lingkungan dengan minim cahaya, bukan hanya memiliki warna yang hitam murni. Saat uji coba dilakukan, platform milik Facebook itu menyatukan warna hitam dan putih.
Hasilnya bisa menyebabkan mata lelah, sehingga fitur ini menyatukan warna abu-abu gelap khusus serta putih tulang untuk lebih ramah pada mata.
WhatsApp juga sudah menguji coba fitur ini dalam versi beta di Android selama satu tahun terakhir, lalu diikuti dengan pengetesan berikutnya untuk iOS.
Dalam postingan blognya, WhatsApp mengaku jika uji coba tersebut dilakukan untuk bisa membaca dalam keadaan cahaya kurang. WhatsApp jadi aplikasi berikutnya yang memiliki fitur dark mode atau mode gelap.
Sebelumnya, YouTube telah beralih ke dark mode pada 2018 dan Facebook Messenger yang sudah dapat pembaruan pada April 2019.