Gojek dan Grab Kompak Gelar Tanggap Banjir, Anies: Terima Kasih

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.
Sumber :
  • Instagram/aniesbaswedan

VIVA – Dua perusahaan transportasi online Gojek dan Grab kompak menggelar tanggap darurat banjir dan pascabanjir bersama Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta.

Jalan Trans Kalimantan Terendam Banjir di Kubu Raya, Polisi Imbau Pengendara Cari Jalur Alternatif

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan kerja sama tripartit ini diharapkan mampu meningkatkan penanganan darurat banjir dan mengurangi efek negatif.

"Saya sampaikan terima kasih, sekaligus apresiasi kepada semua pihak yang memilih untuk turun tangan, bukan sekadar uluran tangan," kata dia di Jakarta, Jumat, 3 Januari 2020.

Dua Desa di Karawang Jawa Barat Masih Terendam, Ada Ratusan Rumah Warga

Sementara itu, Managing Director Grab Indonesia, Neneng Goenadi menuturkan, bentuk kemitraan yang dilakukan adalah penyebaran informasi terkait bencana banjir yang terjadi di wilayah DKI Jakarta, serta bantuan dan logisik untuk korban bencana sesuai dengan mekanisme teknis penyebaran informasi di aplikasinya.

"Kami senang dapat memberikan informasi yang cepat dan akurat bagi seluruh masyarakat, terkait titik-titik yang sedang terdampak banjir, maupun informasi terkait pemberian bantuan yang kerap dibutuhkan oleh masyarakat," jelasnya.

Jangan Panik! Ini Cara Penanganan Mobil Listrik saat Kondisi Banjir

Sedangkan Gojek, sejak hari pertama banjir pada Rabu, 1 Januari 2020, sudah melakukan evakuasi, penyaluran bantuan logistik, hingga penggalangan dana.

Chief of Public Policy and Government Relations Gojek, Shinto Nugroho, mengaku telah meluncurkan kampanye penggalangan dana bersama Kitabisa dan Badan Amil Zakat Nasional (Baznas).

"Kami telah mengevakuasi 105 jiwa yang terdiri dari mitra dan karyawan Gojek beserta keluarganya. Lebih dari 2.000 paket bantuan logistik juga telah didistribusikan pada mitra yang terdampak," ujar Shinta.

Ilustrasi banjir dan hujan deras

Hujan Deras dan Banjir Sebabkan Satu Rumah di Depok Jebol, Tak Kuat Menahan Debit Air

Banjir kembali melanda sejumlah wilayah di Depok. Banjir disebabkan hujan deras sejak siang tadi. Informasi yang didapat, banjir terjadi di kawasan Rangkapan Jaya Baru.

img_title
VIVA.co.id
8 Maret 2025