Xiaomi Rilis Redmi 8 dengan Harga Menggiurkan

Xiaomi Redmi 8
Sumber :
  • VIVA.co.id/Misrohatun Hasanah

VIVA – Xiaomi pada hari ini, Rabu 4 Desember 2019 resmi membawa seri terbaru ke Tanah Air, yakni Redmi 8. Mengusung baterai jumbo, perangkat juga mengalami peningkatan di fitur-fitur yang sesuai dengan perkembangan zaman.

"Visi kami adalah menghadirkan inovasi kepada semua orang, dengan produk berkualitas tinggi dan harga sebenarnya," kata Country Director Xiaomi Indonesia, Alvin Tse dalam acara peluncuran di Halff Patiunus, Jakarta Selatan.

Memiliki layar IPS LCD 6,22 inci, perangkat membawa resolusi 720x1.520 piksel yang sudah dilindungi Corning Gorilla Glass 5. Redmi 8 juga dibekali dengan daya baterai besar, yakni 5.000 mAh fast charging 18W.

"Perangkat bisa digunakan hingga empat hari masa pemakaian. Selain sudah mendukung pengisian cepat, Redmi 8 juga sudah mengadopsi type-C," katanya.

Dapur pacunya digawangi chipset Snapdragon 439 dengan GPU Adreno 505. Perangkat disertai ruang penyimpanan RAM 4 GB dan ROM 64 GB, serta RAM 3 GB dan ROM 32 GB, yang bisa diperluas hingga 512 GB.

Sisi belakang disempurnakan dual camera, dengan lensa utama 12 MP bukaan f/1.8 dan depth sensor 2 MP. Kemudian, kamera depan memiliki kekuatan 8 MP dengan fitur Artificial Intelligence (AI).

Redmi 8 menggunakan OS Android 9.0 MIUI 11.  Sektor keamanannya dilengkapi sensor sidik jari di bagian belakang. Perangkat memiliki tiga pilihan warna, Onyx Black, Ruby Red dan Saphire Blue.

Redmi 8A

Xiaomi Siap Menggebrak

Tidak hanya Redmi 8, pada kesempatan yang sama Alvin juga mengenalkan Redmi 8A, merupakan versi murah dari seri Redmi 8. Perangkat memiliki lebar layar 6,22 inci yang diproteksi Corning Gorilla Glass 5.

Otaknya menggunakan Snapdragon 439 dengan RAM 2 GB dan ROM 32 GB. Daya baterainya sama dengan Redmi 8, dan sudah dilengkapi pengisian cepat 18 W.

Xiaomi to Launch Button-less Smartphone in 2025

Untuk kamera belakang hanya terdapat single camera 12 MP dan kamera selfie 8 MP. Pilihan warnanya adalah Midnight Black, Sunset Red dan Ocean Blue.

Redmi 8 dibanderol mulai dari harga Rp1,8 juta. Sedangkan, Redmi 8A dijual dengan harga Rp1,5 juta. Keduanya akan tersedia pada momen flash sale 12.12 di Shopee, mi.com dan Authorized Mi Store.

Xiaomi Akan Luncurkan HP Tanpa Tombol Fisik
Xiaomi 15.

Xiaomi 15 Pro, Ponsel Impian yang Jadi Kenyataan

Xiaomi 15 memiliki varian tertinggi yang juga sudah dirilis ke publik pada Selasa malam, 29 Oktober 2024, yaitu Xiaomi 15 Pro.

img_title
VIVA.co.id
30 Oktober 2024