Viral Guys, Badan Ekonomi Kreatif Pamit dari Instagram
- www.bekraf.go.id
VIVA – Presiden Joko Widodo mengumumkan Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024. Selain jajan menteri yang diumumkan ke publik, ternyata kamu sadari nggak ada sejumlah kementerian yang mengalami perubahan nomenklatur.
Nah, Badan Ekonomi Kreatif atau Bekraf pada periode kali ini digabungkan dengan Kementerian Pariwisata menjadi Kementerian pariwisata dan Ekonomi Kreatif. Institusi ini dipimpin oleh Wishnutama.
Berkaitan dengan hal tersebut, admin Badan Ekonomi Kreatif pun berpamitan. Melalui postingan di media sosial Instagram dan Twitter, Bekraf menyampaikan salam pamit kepada warganet.
"Resmi sudah, kami berganti. Mohon pamit menonaktifkan akun ini, hingga pemberitahuan lebih lanjut," tulis akun Bekraf.
Selain berpamitan, Bekraf menyampaikan permohonan atas segala khilaf selama hadir lima tahun belakangan ini. Dalam postingan pamitan itu, akun tersebut menampilkan foto Kepala Bekraf, Triawan Munaf yang membelakangi kamera.
"Mohon maaf atas segala kesalahan dan kekurangan. Terima kasih atas segala perhatiannya selama ini," tulis akun tersebut.