5 Asteroid Dekati Bumi Akhir Pekan Ini, Ada yang Seukuran Big Ben

Ilustrasi Asteroid mendekati Bumi.
Sumber :
  • CNET

VIVA – Ilmuwan menemukan ada 5 asteroid yang diperkirakan akan melewati bumi dengan jarak terdekat pekan ini. Namun NASA menyebut jika asteroid-asteroid ini tidak terlalu berbahaya.

Misteri Punahnya Dinosaurus Terungkap

Para ilmuwan NASA, yang bekerja di divisi yang mendeteksi objek terdekat bumi (Near Earth Object/NEO) meneliti banyaknya asteroid yang kerap lalu lalang di luar angkasa. Ada yang jaraknya jauh, ada yang dekat. 

Namun 5 objek asteroid yang baru-baru ini dideteksi diperkirakan akan mendekati bumi hari ini, 18 Oktober 2019. Salah satunya berukuran setara empat kali lipat dari besarnya Jam Gadang di Padang, atau sama dengan ukuran jam Big Ben di London.

Ledakan Nuklir (Bisa) Menyelamatkan Bumi

“Asteroid yang kami deteksi, dari lima itu, yang paling besar adalah 2019 TM7. Ukuran diameternya sekira 42 sampai 95 meter,” kata pihak NASA, dilansir dari mirror.co.uk, Jumat, 18 Oktober 2019.

Saat berpapasan, asteroid 2019 TM7 akan berjarak 2,5 juta mil dari permukaan bumi. Jarak ini masih tergolong sebagai ‘paling dekat’ oleh NASA. Sedangkan empat asteroid lainnya adalah 2019 TE2, 2019 TW6, 2019 TPS, dan 2019 TA1.

Benda Langit Jatuh di Sebelah Utara Indonesia

Selain 2019 TMZ, empat asteroid lainnya memiliki ukuran yang tergolong kecil, dengan diameter sekitar 31 sampai 59 meter. Untungnya, dari lima asteroid tersebut, jarak terdekat dengan bumi yang akan dicapai oleh salah satunya hanya sekitar 1,9 juta mil. Artinya, sangat kecil kemungkinan untuk terjadinya tabrakan.

NASA menyebut, setiap minggunya mereka menemukan lebih dari 30 objek baru di luar angkasa yang berpapasan dekat dengan bumi. Bahkan sepanjang 2019 ini total telah ditemukan 19.000 objek NEO.

Meski meneliti setiap saat namun NASA mengakui jika katalog yang mereka miliki saat ini belum terlalu lengkap datanya. Termasuk juga informasi mengenai dampak atau kemungkinan tabrakan bumi dengan asteroid, yang tidak bisa diprediksi secara pasti. Mereka menyebut asteroid-asteroid itu bisa menabrak bumi kapan saja.

“Kami memprediksi, dampak dari objek luar angkasa terhadap bumi, seperti ledakan dahsyat yang terjadi di Chelyabinsk, Rusia pada 2013 (ukurannya 17 meter), bisa terjadi lagi pada bumi sekali atau dua kali dalam satu abad,” jelas ilmuwan NASA.

Ilustrasi astronot yang sedang bercocok tanam di Bulan.

Astronot Bisa Cari Makan dari Asteroid

Astronot bisa dapat makanan dari asteroid. Begini caranya.

img_title
VIVA.co.id
22 Oktober 2024