Yahoo Email Down, Harap Ikuti Langkah Ini
- U-Report
VIVA – Layanan Yahoo email tumbang di berbagai wilayah di belahan dunia. Paling terdampak yang terkena problem ini yaitu area Eropa.Â
Yahoo dengan cepat merespons Yahoo email down. Melalui cuitan di akun Twitter @YahooCare, perusahaan penyedia layanan internet itu mengungkapkan apa yang mereka lakukan atas tumbangnya layanan surat elektronik mereka.Â
"Kamu mungkin tak bisa mengakses beberapa layanan kami, salah satunya email. Prioritas kami saat ini adalah secepatnya memperbaikinya, Kami mengapresiasi kesabaran kamu," cuit Yahoo dikutip Kamis 5 September 2019.Â
Selain itu, Yahoo menuliskan, dalam kondisi Yahoo down ini, pengguna pasti mengalami kendala. Untuk itu, Yahoo meminta pengguna untuk tetap memantau perkembangan penanganan problem layanan tersebut.Â
"Kami memahami bagaimana susahnya kondisi ini bagi kamu, Kami sedang bekerja keras untuk memperbaiki hal ini. Mohon tetap menunggu untuk info terbaru," ujar @YahooCare.Â
Dalam cuitan tersebut, Yahoo belum memberikan informasi kepada pengguna, apa yang menjadi biang tumbangnya layanan mereka.