Pendiri Apple Berusaha Menjauh dari Smartphone
- Instagram/@thecryptorep
VIVA – Salah satu pendiri perusahaan Apple, Steve Wozniak menyebut bahwa Apple Watch sebagai produk terfavoritnya. Dia mengatakan, smartwatch itu menjauhkan dirinya dari kecanduan pada ponsel.
"Itu (Apple Watch) teknologi favorit saya saat ini," ujar Wozniak, dilansir dari Business Insider, Minggu 1 September 2019.
Pria yang akrab disapa Woz itu mengatakan, ia tipe orang yang menggunakan komputer untuk mengecek surat elektronik atau mengikuti berita. Lalu, menggunakan jam tangan saat sedang bepergian.
"Saya bukan salah satu dari orang-orang yang ingin menjadi pecandu," kata dia.
Baca juga:Â Asgardia: Kami Bertugas Melindungi Bumi
Apple Watch makin lama menjadi produk penting pada Apple, dalam beberapa tahun terakhir. Menurut laporan terbaru dari perusahaan, penjualan dalam produk divisi wearable, home dan accessories, termasuk Apple Watch, telah melewati iPad dan mendekati Mac.
Kecanduan teknologi, memang menjadi subyek utama untuk perusahaan seperti Apple dan Google. Beberapa waktu terakhir, mereka menambahkan fitur untuk smartphone mereka, yang bisa membantu pengguna memonitor penggunaan perangkat ponsel.
Salah satunya, fitur Screen Time yang dihadirkan Apple pada iPhone tahun lalu. Fitur itu menyediakan laporan, berapa banyak waktu yang digunakan pengguna pada aplikasi tertentu.