Mati Lampu Massal, Akun Twitter PLN Diserbu Warganet

Infrastruktur listrik PLN
Sumber :
  • Dok. PLN

VIVA – Sejumlah wilayah di Jabodetabek mengalami mati listrik sejak Minggu siang, 4 Agustus 2018. Tak cuma di Jabodetabek, ternyata mati lampu juga dirasakan oleh sebagian wilayah di Jawa Barat.

Erick Thohir Rombak Komisaris PLN, Simak Susunan Lengkapnya

Tagar #matilampu dan #matilistrik pun sontak bertengger di jajaran trending teratas Twitter Indonesia. Bukan hanya menumpahkan keluhan di status masing-masing, akun Twitter PLN, @pln_123, pun diserbu warganet yang protes.

Salah satunya akun @Adeadera yang mengatakan, ini adalah pertama kalinya terjadi mati lampu serentak yang dia rasakan. Dia juga menulis sejumlah tagar yang salah satunya mempertanyakan pemadaman tersebut. 

Pemprov Jakarta Ungkap Pemadaman Lampu Serentak Turunkan Emisi Karbon hingga 66,49 Ton

"Wew baru pertama nih mati lampu serentak #matilampu #PLN123 #matilistrik #adaapa," tulisnya.

Adapula yang mempertanyakan sikap PLN yang hanya bisa memohon maaf dan bersabar jika terjadi pemadaman. 

Capaian Transformasi PLN Indonesia Power Pasok Energi Andal dan Dukung Target NZE

"Ketika #matilampu seperti ini @pln_123 hanya bisa mengatakan maaf, mohon bersabar, tapi ketika masyarakat telat bayar listrik sebulan langsung dtng tagihan dan kalau ngak langsung dibayar ketika itu 2 hari kemudian listrik di putus," ujarnya.

Akun @Ropal26 meminta supaya perbaikan yang dilakukan PLN cepat selesai. Dia juga mengunggah screenshot akun PLN Banten Utara yang memohon maaf atas gangguan listrik. Masalah ini membuat jaringan Banten-Jakarta mati. 

Bukan hanya soal pemadaman listrik, adapula warganet yang melaporkan jika sinyal operator yang digunakan juga bermasalah. Salah satunya yang ditulisskan @The_Rie30. Dia mengatakan bahwa selain mati listrik, sinyal XL miliknya juga bermasalah. 

Ungkapan senada ramai ditulis warganet. Mereka melaporkan wilayah yang ditempati juga mengalami mati lampu.

"Telp 123 tidak dapat dihubungi. Padam listriknya luas loh PLN. Tolong info apa begitu?" kata seorang warganet menuntut penjelasan PLN.

Sementara itu, PLN sudah merilis pernyataan resminya. PLN meminta maaf atas mati lampu massal yang terjadi di sejumlah wilayah.

"Sekali lagi kami mohon maaf dan pengertian seluruh pelanggan yang terdampak akibat gangguan ini, kami berjanji akan melakukan dan mengerahkan upaya semaksimal mungkin untuk memperbaiki sistem agar listrik kembali normal” kata I Made Suprateka, Executive Vice President Corporate Communication & CSR PLN.

Calon bupati Morowali Iksan Baharuddin Abdul Rauf

Warga Desa Ngapaea Yakin Iksan Dapat Selesaikan Persoalan Listrik dan Sinyal di Morowali

Calon bupati Morowali nomor urut 3, Iksan Baharuddin Abdul Rauf mendapat dukungan besar dari masyarakat Desa Ngapaea.

img_title
VIVA.co.id
18 November 2024