Viral, Ajakan Serbu Pantai Parangtritis Tantang Nyi Roro Kidul

Pengunjung bermain air di kawasan Pantai Parangtritis, Bantul, DI Yogyakarta
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Hendra Nurdiyansyah

VIVA – Di Amerika Serikat sedang heboh jutaan orang bakal menyerbu Area 51 yang diduga menjadi markas alien. Nah di Indonesia tak mau kalah. Belakangan beredar status ajakan menyerbu Pantai Parangtritis di Facebook. Ajakan penyerbuan pantai di Yogyakarta itu menantang Nyi Roro Kidul. Peserta diminta mengenakan baju hijau.  

Viral! Rombongan Presiden Prabowo Kasih Jalan Ambulans, Jadi Contoh Kesadaran Aturan Prioritas

Keyakinan warga setempat memakai baju hijau saat di Pantai Parangtritis memang terlarang. Baju hijau dinilai sebagai menantang Nyi Roro Kidul. 

Ada kemiripan dari ajakan penyerbuan Area 51 dan Pantai Parangtritis. Di Negeri Paman Sam, jutaan orang dijadwalkan menyerbu markas alien itu pada 20 September 2019. Sedangkan serbuan menantang Nyi Roro Kidul dijadwalkan pada Minggu 22 September 2019. 

Polisi Tangkap 2 Maling Motor yang Seret Korbannya di Cilincing, Pelaku Positif Narkoba

"Arena Area 51 terlalu jauh, kita pilih spot lain yang sama menantangnya. Kita sebut saja Area +62. Katanya kalau pakai baju hijau ke pantai parangtritis nanti bisa ilang sama Nyi Roro Kidul. Kalau ada ribuan orang nyerbu masa iya ilang masal," tulis rincian agenda tersebut.

Nah, ajakan menyerbu Pantai Parangtritis yang diselenggarakan oleh Alfi Syahr ini kini menjadi viral di media sosial.

Viral Toyota Avanza Listrik Beredar di Jalan Bikin Heboh Warganet

Menurut halaman agenda di Facebook, sekitar 3,6 ribu mengonfirmasi akan hadir menyerbu dan menantang Nyi Roro Kidul dan 9,7 ribu tertarik untuk mengikuti agenda tersebut. Belum diketahui apakah acara serbuan ke Pantai Parangtritis ini betulan atau tidak. Sang penggagas acara, Alfi saat dimintai konfirmasi pengguna di akun Facebooknya belum menjawab. Namun dalam postingannya, Alfi menuliskan dengan kata-kata bernada candaan. “Bantu ramaikan wkwk. Klik eventnya terus klik "Hadiri" 

Cecep, Joki viral jalur alternatif Puncak Bogor diamankan Polisi

Joki Jalur Alternatif Puncak Bogor yang Minta Upah Rp850 Ribu Ditangkap Polisi

Viral video wisatawan yang diperas oleh joki jalur alternatif Puncak Bogor hingga Rp850 ribu. Joki tersebut akhirnya diamankan Polisi.

img_title
VIVA.co.id
23 Desember 2024