Bisa Banget, Belanja di Blibli Tapi Ambil Barangnya Langsung di Toko

Fitur click&collect Blibli.com
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Misrohatun

VIVA – Tren omnichannel marketing yang sudah diterapkan di beberapa perusahaan e-commerce juga turut diadopsi oleh Blibli.com melalui fitur click&collect. Strategi penjualan dengan model tersebut memungkinkan para pelanggan untuk merasakan kemudahan belanja online dan bisa mengambil barang langsung di toko ritel.

Jelang Hari Belanja Nasional, E-Commerce Ini Unggul dalam Kualitas Layanan & Kepuasan Belanja Online

SVP Trade Partnership Consumer Electronic Group Blibli.com, Wisnu Iskandar mengatakan, saat ini e-commerce sudah masuk dalam era e-commerce 4.0, dimana perlunya sinergi antara platform online dan offline.

"Era e-commerce 4.0, ditandai dengan berkembangnya strategi ritel omnichannel. Strategi ini mencakup cara penjualan online-to-offline (O2O), di mana merchant partner menggabungkan kekuatan kanal online dan offline untuk meningkatkan kepuasan berbelanja para pelanggan yang terkoneksi internet," ujarnya di Jakarta, Rabu, 26 Juni 2019.

E-Commerce Ketar-ketir, Kini Orang Lebih Suka Belanja di Toko Fisik Lagi

E-commerce 1.0 dimulai pada tahun 1990-an, di mana saat itu sistem katalog digital menjadi awal mula sistem penjualan online. Era 2.0 berlangsung pada tahun 2000-an, ketika e-commerce sudah memiliki platform. Sedangkan e-commerce 3.0 bermula pada tahun 2010-an di mana bisnis sudah lebih independen.

Lebih lanjut Wisnu menjelaskan, fitur click&collect sudah tersedia di platform Blibli.com. Setelah masuk dalam menu itu, pengguna bisa memilih toko dan lokasi yang mereka inginkan untuk belanja. 

Jadi Peluang Konten Kreator baru, Geliat Bisnis Vegan Beauty Makin Diminati

Saat ini, perusahaan telah melakukan kemitraan dengan 28 retail, beberapa di antaranya ialah Alfamart, Fujishop, Sumber Bahagia, DOSS dan Megakamera.com.

Setelah memilih ritel, pengguna akan dipaparkan katalog produk. Sementara untuk opsi pembayaran tidak bisa dilakukan di toko, hanya bisa dilakukan melalui transfer bank atau uang elektronik. 

Setelah selesai berbelanja, maka pengguna akan mendapat scan barcode melalui email yang digunakan untuk mengambil barang. Maksimal waktu persiapan barangnya sendiri hanya dua jam.

Saat ini fitur click&collect sudah tersedia di Jabodetabek, Bandung, Semarang, Surabaya dan Denpasar. Jumlah retailnya sendiri sudah lebih dari 3.000. Per Juni 2019, volume pemesanannya tercatat telah mencapai 250 ribu order, dan sampai akhir tahun ditargetkan mencapai 1,5 juta order.

iPhone 16 Pro Max, iPhone 16 Plus, iPhone 16, dan iPhone 16 Pro.

E-Commerce yang Jual iPhone 16 dan Google Pixel Siap-siap Ditindak Kemendag

Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso menegaskan bahwa pihaknya siap melakukan penindakan terhadap platform e-Commerce jika menjual iPhone seri 16 dan Google Pixel.

img_title
VIVA.co.id
6 November 2024