Aplikasi Pluto Beri Cashback dari Struk Belanja dan Cicilan

Aplikasi Pluto
Sumber :
  • YouTube Pluto

VIVA – Apakah kamu rajin menyimpan struk belanja? Kabar baik buat kamu yang rajin mengumpulkan bukti transaksi pembayaran beli barang sampai makan di restoran. Daripada dibuang, menyimpan struk belanja bisa bermanfaat bagi kamu. Sekarang, kamu mulai bisa mengumpulkan pundi-pundi uang dari struk pembayaran tersebut. 

Diskon Ramadhan hingga 50 Persen, Ini Promo Superindo 16 April 2021

Aplikasi Android buatan Indonesia, Pluto menawarkan cashback bagi pengguna yang mengunggah bukti pembayaran ke aplikasinya. 

Pluto mengklaim sebagai satu-satunya aplikasi yang memberikan cashback reward saat bayar cicilan. Aplikasi ini memberikan cashback dari bukti pembayaran cicilan seperti kredit motor, handphone, TV, furnitur, alat elektronik, hingga pinjaman online.

Diskonnya 40 Persen Awal Bulan, Ini Promo Superindo 6 April 2021

“Dengan menghimpun konsumen yang memiliki perilaku positif terhadap keuangannya, Pluto bertujuan untuk mengurangi bunga tinggi yang dikenakan saat ini pada masyarakat, khususnya pada sektor pinjaman dan cicilan,” kata Co-Founder Pluto, Marc Uthay dalam keterangannya, Senin 29 April 2019.

Melalui aplikasi Pluto, konsumen yang ingin mendapat cashback tak perlu membayar apa pun. Cukup dengan mengunduh aplikasi Pluto dan melengkapi profil, pengguna sudah mulai dapat mengumpulkan cashback

Sambut Ramadhan Sebentar Lagi, Ini Promo Superindo 2 April 2021

Pengguna cukup membayar seperti biasa. Untuk cicilan, Pluto menerima struk ATM, minimarket, hingga M-Banking. Sedangkan untuk struk belanja, pengguna bisa melihat daftar merchant yang ada di aplikasi. 

Dengan mengunggah bukti cicilan maupun struk belanja, pengguna akan meraih dua jenis reward, yakni cashback senilai 0,5 persen dari total struk pembayaran, dan Pluto Poin. Cashback juga ditampilkan dalam nilai setara harga emas terkini. 

Pengguna dapat mengumpulkan Pluto Poin untuk berkompetisi dan memenangkan hadiah setiap periodenya. Sedangkan reward berupa cashback dapat ditarik saat nilainya sudah mencapai batas yang tertera di aplikasi.

"Pluto adalah aplikasi mobile lifestyle yang menempatkan diri di antara konsumen dan Institusi Finansial. Kami mengatasi masalah utama keuangan saat ini dengan produk lifestyle simpel dan solusi terotomatisasi untuk membantu pengguna mewujudkan impian mereka," jelas Uthay. (ali)

Google punya Fitur Pemburu Sinterklas.

Google Punya Fitur Pemburu Sinterklas

Seiring dengan semakin meriahnya malam Natal, Google belum lama ini meluncurkan fitur pelacakan Sinterklas tahunannya, yang memungkinkan untuk mengikuti perjalanan tokoh.

img_title
VIVA.co.id
25 Desember 2023