Mengapa Kita Suka Makanan Tertentu dan Benci yang Lain
Senin, 11 Maret 2019 - 06:30 WIB
Sumber :
- foodiesfeed
Mengapa kita membenci sejumlah makanan dan mencintai yang lainnya?
Para ilmuwan mempercayai terdapat sejumlah alasan untuk menjelaskan indra perasa kita yang berbeda-beda.
Mulai dari genetika sampai ke psikologi - selain evolusi biologi kita.
Inilah penjelasan lebih jauhnya.
Semuanya terkait gen
Reaksi kita bergantung kepada DNA kita sendiri. - Getty Images
Rasa dan bau adalah masalah pribadi. Dan DNA kita yang bertanggung jawab.
Kode genetika kita membantu menentukan bagaimana otak memproses pesan indra.
Ini berarti masing-masing dari kita akan memiliki reaksi yang berbeda terhadap rasa makanan.