Instagram Uji Coba Fitur Cowatch, Bisa Nonton Video Bareng Teman

Logo Instagram.
Sumber :
  • VIVA/Novina Putri Bestari

VIVA – Media sosial Instagram dilaporkan tengah menguji coba fitur cowatch, di mana layanan tersebut memungkinkan pengguna untuk menonton stories, video dan Instagram TV bersama dengan orang lain. Fitur ini mirip dengan layanan watch party yang ada di Facebook. 

Foto Mirip 'Ciuman' Dewi Perssik-Armand Maulana yang Sebabkan Perseteruan dengan Dewi Gita

Dilansir melalui situs Engadget, Minggu 10 Maret 2019, kode ini ditemukan oleh seorang pakar wanita, Jane Manchun Wong.

Kabarnya, cowatch dimasukkan ke dalam layanan direct messenger. Perlu diketahui, dirinya jugalah yang menemukan kode fitur layanan kencan di Facebook sebelum rilis di beberapa negara. 

100 Ide Konten Reels untuk Menginspirasi Kreativitasmu

Dengan layanan cowatch, pengguna dapat mengumpulkan konten dan video yang disarankan platform. Penggunaan fitur ini akan mendorong pengguna untuk tertawa bersama, saat melihat konten yang lucu, atau malah mengeluarkan reaksi ngeri saat melihat konten ekstrem. 

Watch party pada periode Juli hingga November 2018, menghasilkan 12 juta video yang dilihat pengguna dari grup. Layanan seperti ini menghasilkan komentar delapan kali lebih banyak, masuk akal jika akhirnya perusahaan turut membawanya ke Instagram. 

Istana Buat Dua Akun Instagram Lembaga Kepresidenan, Ini Perbedaannya

Melihat Facebook juga sedang menguji coba di Messenger, mengartikan perusahaan ingin menciptakan interaksi yang lebih pribadi, ketimbang interaksi yang melibatkan banyak pengguna. Namun, sepertinya langkah baru perusahaan juga tidak terlepas dari pendapatan iklan. 

Menurut laporan dari Tech Crunch, pihak Instagram menolak untuk mengomentari temuan tersebut. Respons seperti ini menjadi ciri khas banyak perusahaan, ketika ada yang menemukan prototipenya namun belum diuji coba kepada pengguna. (asp)

Ilustrasi Instagram

7 Cara Paid Promote di Instagram agar Bisnis Kamu Makin Dikenal

Tingkatkan visibilitas dan kredibilitas bisnismu di Instagram dengan 7 cara paid promote efektif, dari penentuan tujuan hingga evaluasi hasil kampanye.

img_title
VIVA.co.id
22 November 2024