Sulitnya Mengubah Budaya Transaksi Tunai ke Digital

ilustrasi transaksi digital.
Sumber :
  • VIVA/Tim Desain

VIVA – Platform pembayaran OVO mengaku masih banyaknya masyarakat yang bertransaksi tunai atau cash menjadi hambatan besar mereka.

Bos OVO Usul Program Makan Bergizi Gratis Pakai Model Kartu Prakerja, Begini Penjelasannya

"Bagaimana kita bersama pemerintah mengubah budaya transaksi tunai ke digital," kata Director of Enterprise Payment OVO, Harianto Gunawan di acara GovPay GovNext, Jakarta, Selasa, 22 Januari 2019.

Ia pun ingin mendorong perubahan pembayaran menjadi digital dengan mengajak kolaborasi sejumlah pihak, termasuk sejumlah merchant, selain tentunya pemerintah.

Kartu Kredit vs Paylater: Mana yang Lebih Untung dan Sesuai untuk Gaya Hidup Anda?

Tidak hanya itu, Harianto melihat hambatan lainnya dari penerapan transaksi digital, yaitu kepercayaan atau trust, yang rendah.

Karena itu, dengan strategi ekosistem terbuka dan bekerja sama dengan sejumlah merchant, Harianto berharap, OVO bisa dipercaya oleh masyarakat Indonesia.

Pilihan Bebas: Jenis-Jenis E-Wallet untuk Kartu Prakerja

"Kita kerja sama dengan Tokopedia dan Grab supaya ada stigma, 'tempat saya belanja saja percaya, masa saya enggak?'" ujarnya.

Harianto juga berterima kasih atas pembangunan Palapa Ring yang dilakukan pemerintah sebagai bentuk dari pengembangan ekonomi digital, sekaligus mendorong cashless society.

"Palapa Ring sangat penting untuk infrastruktur digital. Kalau tidak ada jaringan, masyarakat tidak bisa beraktivitas lewat ponsel," jelas dia. (asp)

bank bjb dukung ekonomi desa melalui transaksi non tunai

bank bjb Dukung Ekonomi Desa melalui Transaksi Non Tunai dengan Siskeudes-Link

Melalui penggunaan Siskeudes link yang terhubung dengan API CMS dari bank bjb, diharapkan setiap transaksi dapat dilakukan secara digital dan mudah dipantau.

img_title
VIVA.co.id
11 November 2024