Content Creator Ini Ogah Ambil Pusing dengan Algoritma Instagram

Content Creator Yoga Arizona (kanan).
Sumber :
  • VIVA.co.id/Misrohatun Hasanah

VIVA – Yoga Arizona, salah satu Content Creator di Instagram dan YouTube, mengaku tidak memusingkan algoritma yang berlaku di Instagram. Menurutnya kepuasan diri sendiri menjadi lebih penting daripada harus mengikuti algoritma di platform milik Facebook itu.

Viral Detik-Detik YouTuber Kecelakaan karena Main HP saat Kendarai McLaren

"Aku yang penting puas dengan diri sendiri. Kalau hasil edit yang aku liat ngebosenin, tidak sesuai ekspektasi, enggak bakal aku posting. Kalau masalah algoritma, aku enggak ambil pusing," kata dia kepada VIVA dalam acara On Off Festival di Jakarta, Sabtu, 11 Agustus 2018.

Ia mengatakan kalau Instagram memanfaatkan algoritmanya untuk menyusun posting di Feed. Mereka menggunakan machine learning atau mesin pembelajaran untuk mempelajari aktivitas pengguna selama menggunakan platform tersebut.

Content Creator Diajak Sebar Pesan Positif dan Etis

Meskipun tidak memusingkan algoritma, Yoga mengakui jika algoritma merupakan hal yang penting. Namun, ia lebih mengutamakan story telling, di mana Yoga berharap jika pesannya tersebut dapat sampai kepada penonton dan bukan sekadar hiburan.

Yoga memulai karirnya di media sosial melalui kreasinya di platform Dubsmash. Ia juga mulai berkarir di YouTube tahun 2016.

Yogik Selebgram Medan Ditangkap Polisi, Jadi Kurir Sabu 6 Kg dan 70 Ribu Butir Ekstasi

Untuk saat ini dirinya hanya memfokuskan diri di Instagram. Menurutnya proses editing di platform tersebut jauh lebih mudah dan cepat. Selain itu penyampaian pesan dirasa lebih gampang jika menggunakan Instagram.

"Kalau buat konten di YouTube aku hanya bisa ngehasilin satu, sedangkan Instagram bisa sampai lima atau enam video. Aku harus bantuin bokap ngajar akting, makanya masih harus bagi waktu," jelas Yoga.

Reza Arap bantu keluarga kecelakaan

Baiknya Hati Reza Arap Bantu Keluarga Kecelakaan, Minta Warganet Tak Perlu Dipuji

Reza Arap banjir pujian dari warganet setelah membantu satu keluarga yang mengalami kecelakaan motor di Solo. Kisah ini terungkap melalui unggahan di media sosial X.

img_title
VIVA.co.id
25 November 2024