Mamah Zaman Now Punya 'Senjata Rahasia' Mencari Informasi

Ilustrasi ibu dan anak atau parenting.
Sumber :
  • Pixabay

VIVA – Peran orangtua dalam mengurus anak-anak bukan perkara mudah. Namun, di era zaman now yang supercepat ini para orangtua mendapat kemudahan dalam mencari informasi, terutama soal parenting, yaitu lewat internet.

Menurut survei yang dilakukan Google Indonesia, 60 persen masyarakat sudah terhubung dengan internet, yang artinya, dari 4 orang pengguna internet, salah satunya mamah zaman now atau millenial's mom.

Sebutan ibu muda ini bukan lagi soal usia tetapi sejauh apa mereka ingin menggali lebih dalam mengenai sesuatu. Sebab, mereka kerap dituntut harus mengetahui segala hal yang berkaitan dengan parenting, karena pada kondisi tertentu harus cepat mengambil keputusan.

"Nah, tingkat keingintahuan seorang ibu semakin tinggi karena punya 'senjata rahasia', yaitu internet. Jadi, segala macam informasi bisa didapatnya dengan mudah," kata Marketing Director Frisian Flag Indonesia, Felicia Julian, di Jakarta, Kamis, 22 Februari 2018.

Dalam survei Google Indonesia juga disebutkan, kalau seorang ibu mulai mencari tahu soal parenting sejak anaknya di dalam kandungan, seperti mencari produk hingga pola asuh.

"Hampir 69 persen pengguna internet melakukan riset soal produk perawatan bayi secara online. Selain itu penggunaan video sebagai media mencari pola asuh anak meningkat hingga lima kali lipat di sepanjang tahun 2017," tuturnya.

Pada kesempatan yang sama, Senior Analyst Google Indonesia, Ariyani Dwi Jayanti mengungkapkan, saking banyaknya informasi yang ada di internet semakin sering pula menemukan informasi bohong.

Hal ini juga yang terjadi pada mamah zaman now. Mereka terkadang menyebarkan berita atau informasi hoax di akun media sosial atau mengirimnya lewat aplikasi chatting.

Urai Kemacetan Jakarta, Dishub DKI Gunakan Teknologi Ini

Namun, menurut Ariyani, millenial's mom memiliki rasa ingin tahu yang besar dibandingkan sebelumnya. Inilah yang membuat mereka mencari tahu sebuah informasi bukan hanya dari satu sumber saja.

"Perilaku ibu-ibu sekarang semakin pintar. Karena akses informasi salah satu perubahan well research. Mereka cek nggak dari satu sumber," ujar Ariyani.

Sandiaga Uno Minta Mega Jadi Tim Sukses

Ia menambahkan, lantaran melakukan pengecekan dari berbagai sumber, hal itu membuat para moms bisa memilah-milah informasi mana yang benar dan mana yang ngawur. (mus)

Menteri KKP Sakti Wahyu Trenggono dan Pendiri SpaceX sekaligus pemilik Starlink Elon Musk.

Viral Detik-detik Kedatangan Elon Musk Disambut Warga Denpasar

Dalam video yang beredar tersebut terlihat sejumlah masyarakat Denpasar Bali begitu hangat menyambut kehadiran Elon Musk yang tiba dengan mengenakan batik berwarna hijau.

img_title
VIVA.co.id
20 Mei 2024