Akui Perlambat Kinerja iPhone, Apple Akhirnya Minta Maaf

Logo Apple Inc.
Sumber :
  • REUTERS/Aly Song

VIVA – Perusahaan teknologi asal Amerika Serikat, Apple Inc., secara resmi meminta maaf karena berkonspirasi memperlambat iPhone lama.

DPR Dukung Pemerintah Larang Penjualan iPhone 16 di Indonesia

Mengutip situs Reuters, Jumat, 29 Desember 2017, kegagalan baterai menangani permintaan dari kecepatan prosesor tanpa disertai dengan tambalan perangkat lunak membuat iPhone menjadi cacat.

Alhasil, perusahaan yang dipimpin Tim Cook itu menghadapi gugatan kelompok atau class action di tiga Pengadilan Distrik di AS, yaitu California, New York dan Illinois.

Anggota DPR Ngamuk ke Apple yang Minta Tax Holiday 50 Tahun: iPhone Layak Diblokir

Para penggugat yang diwakili pengacara Jeffrey Fazio, yang sebelumnya menjadi penasehat hukum kasus klaim garansi iPhone pada 2013.

Dalam kasus empat tahun lalu itu, penggugat menuntut ganti rugi US$53 juta (Rp707 miliar) ke Apple. 

E-Commerce yang Jual iPhone 16 dan Google Pixel Siap-siap Ditindak Kemendag

Dalam sebuah posting di situsnya pada Kamis, 28 Desember lalu, Apple meminta maaf atas penanganan masalah baterai, dan bilang akan membuat sejumlah perubahan bagi pelanggan sebagai 'balasan' atas kesetiaan mereka dan mendapatkan kembali kepercayaan yang sudah kecewa.

"Kami tahu beberapa dari Anda merasa Apple sudah membuat kecewa. Kami mohon maaf," bunyi keterangan resmi Apple dalam postingannya.

Apple mengakui akan memangkas harga penggantian baterai tanpa garansi dari US$79 (Rp1 jutaan) menjadi US$29 (Rp387 ribu) untuk iPhone 6 atau produk yang terbaru mulai Januari 2018.

Tak hanya itu, Apple juga akan memperbarui sistem operasi iOS agar pengguna melihat apakah baterai mereka dalam kondisi kesehatan yang buruk dan mempengaruhi kinerja telepon.

Gemini, teknologi kecerdasan buatan yang dirancang memahami bahasa sehari-hari.

Gemini bikin iPhone Kamu Jadi Asisten Pribadi Super Cepat

Google menghadirkan aplikasi Gemini yang berdiri sendiri untuk para penggunanya di iPhone.

img_title
VIVA.co.id
15 November 2024