VIDEO Bukti Baru Pendaratan Bulan Itu Palsu

Astronot AS David Scott saat mendarat di Bulan
Sumber :
  • Ist/RR Auction

VIVA – Pendaratan manusia ke Bulan kembali dipertanyakan oleh kalangan penganut teori konspirasi. Teranyar, pendaratan manusia ke Bulan pada misi Apollo 1972 dituding hoaks alias palsu belaka. 

Google Rayakan Pendaratan di Bulan Pakai Pembangkit Listrik

Keyakinan tersebut muncul berkat adanya 'bukti' baru yang dipublikasikan oleh pengguna YouTube dengan nama akun Streetcap1. Akun ini menemukan ada yang janggal dalam video yang diduga pendaratan manusia di Bulan dengan judul 'Reflection in a Visor' pada Desember 1972. 

Akun tersebut mengaku menemukan keanehan pada video itu, yakni ada bayangan panggung pada pantulan helm astronaut. 

Benarkah Misi Rusia Ini Akan Membongkar Pendaratan AS di Bulan?

Pada detik ke-21 di video tersebut, akun Streetcap1 menunjukkan ada penampakan orang tanpa mengenakan pakaian luar angkasa. 

"Saya pikir itu agak aneh, jadi saya memotretnya dengan memakai perangkat lunak saya," ujar Streetcap1 dikutip dari Foxnews, Selasa 21 November 2017.

Saksi Penting Alien di Bulan Tewas Kecelakaan, Diduga Konspirasi

Dia menuturkan, objek dalam helm astronaut pada video itu terlihat seperti seorang pria dengan rambut panjang mengenakan sejenis jubah era 70-an. 

Komentar atas postingan dan analisis video Streetcap1 beragam.Banyak warganet yang meyakini astronaut dalam video itu mengenakan pakaian antariksa sedangkan sebagian lainnya mendukung dugaan Streetcap1. 

"Ya Tuhan, selamat Streetcap1, Anda menemukan kabar bagi dunia. Temuan luar biasa," tulis salah satu pendukung Streetcap1. 

Misi Apollo 17 merupakan misi pamungkas Apollo Badan Antariksa Amerika Serikat. Misi terakhir Apollo ini diluncurkan pada 7 Desember 1972 dan kembali ke Bumi pada 19 Desember 1972. 

Misi Apollo 17 mencetak beberapa sejarah, yakni misi Apollo pertama tanpa tes pilot, misi dengan rekor pendaratan Bulan terlama, misi dengan manusia berjalan di Bulan terlama, misi dengan pengambilan sampel Bulan terbanyak dan misi terlama Apollo yang menghabiskan waktu di orbit Bulan. 

Misi Apollo 17 diawaki oleh komandan misi Eugene Cernan, komandan modul pilot Ronald Evans dan pilot modul Bulan, Harrison Schmitt. 


 
India Sudah Sampai Bulan

INFOGRAFIK : India Sudah Sampai Bulan

Rakyat India merayakan keberhasilan pendaratan misi ke Bulan untuk pertama kalinya dalam sejarah negaranya. India menjadi negara sekian dalam perlombaan misi ke Bulan ini

img_title
VIVA.co.id
26 Agustus 2023